Liga 1 2022: Duel Sengit Dua Tim Papan Bawah, Persela Lamongan Berbagi Angka dengan Persiraja Banda Aceh

26 Januari 2022, 18:29 WIB
Persela Lamongan dan Persiraja Banda Aceh harus puas berbagi angka pada laga pekan ke-21 BRI Liga 1 2021-2022, 26 Januari 2022 sore tadi /vidio.com

POTENSI BISNIS - Liga 1 2021-2022 kembali bergulir setelah mengalami jeda selama kurang lebih 10 hari.

Jeda kompetisi kali ini awalnya adalah untuk mendukung agenda FIFA Match Day, Tim Nasional Indonesia kontra Timor Leste.

Namun, laga tersebut mengalami kendala, dan mundur rencananya akan berlangsung besok 27 Januari 2022 dan 30 Januari 2022.

Meskipun belum bergulir laga timnas, kompetisi tetap kembali berlanjut, sore tadi bertanding tim-tim papan bawah, Persela Lamongan kontra Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga: Jelang Lawan Persikabo 1973, Striker Persib Bandung Ezra Walian Berucap Siap Lakukan Hal Ini untuk Kemenangan 

Pada laga tersebut, Persela harus puas bermain imbang 2-2 dengan Persiraja pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Ngurah Rai, Rabu 26 Januari 2022 sore WITA.

Hasil imbang membuat keduanya belum bisa naik keluar dari zona degradasi. Hasil itu membuat Persela masih menempati posisi 16 dengan 21 angka.

Begitupun Persiraja yang masih tertahan di posisi terakhir klasemen sementara. Tim Laskar Rencong tersebut baru mengantongi delapan poin dari 21 laga.

Baca Juga: Alhamdulillah, Irvan Menyerahkan Diri ke Polisi usai Tahu Iqbal Pelaku Pelecehan Jesi, Ikatan Cinta Malam Ini

Persiraja dan Persela langsung bermain terbuka sejak menit awal. Keduanya mengejar gol cepat untuk bisa meraih hasil maksimal sore tadi.

Namun, baru pada menit ke-28 ada gol tercipta, Persela membuka keunggulan karena salah antisipasi pemain belakang Persiraja.

Gol bermula dari umpan silang pemain Persela, Abiyoso ke dalam kotak 16, namun pemain Persiraja, Rizky Yusuf Nasution salah mengantisipasi malah membuat bola masuk gawang sendiri.

Tertinggal satu gol tak membuat Persiraja langsung ciut. Mereka terus mencoba berjuang menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Jelang Lawan Persikabo 1973, Persib Bandung Berbekal Motivasi Juara Liga 1 Musim Ini

Usaha Persiraja pun berbuah hasil. Menjelang turun minum, Akhirul Wadhan berhasil mencetak gol dan menyemakan kedudukan menjadi 1-1.

Gol pemain Persiraja tersebut tercipta berawal dari umpan matang Bruni Dybal kepadanya yang langsung membuat bola masuk gawang Persela.

Sampai babak pertama usai, kedua tim tak menambah gol lagi. Babak pertama ditutup dengan hasil 1-1.

Pada babak kedua, Persela mencoba kembali melakukan penyerangan lebih masif, dan membuat Persiraja bertahan.

Usaha tersebut berhasil membuat Persiraja kewalahan menerima berbagai serangan bergelombag dari Persela.

Valentinus Telaubun membuat Persela Lamongan unggul 2-1 di menit 52. Umpan dari bola mati yang dilepaskan Batata disambut Telaubun dengan tandukkan keras.

Meski ditekan, pada menit ke-85 Persiraja membuat skor menjadi 2-2. Assanur Rijal menyundul bola ke dalam gawang yang tak bisa dibendung Abdul Rohim.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga, tak ada lagi gol tercipta. Persela dan Persiraja pun harus puas dengan skor akhir 2-2. ***

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Vidio

Tags

Terkini

Terpopuler