Hasil Akhir Arsenal vs Chelsea: Taklukan Tuan Rumah, The Blues Menang Telak 0-2, Lukaku Jadi Man of The Match

23 Agustus 2021, 01:16 WIB
Hasil Akhir Arsenal vs Chelsea: Taklukan Tuan Rumah, The Blues Menang Telak 0-2, Romelu Lukaku Jadi Man of The Match /Instagran @chelseafc/

POTENSI BISNIS - Berikut adalah hasil akhir dari pertandingan Liga Inggris Arsenal vs Chelsea pada Minggu, 22 Agustus 2021.

Penampilan perdana Romelu Lukaku usai kembalinya ke Chelsea dari Inter Milan menjadi sorotan banyak orang.

Berkat penampilannya yang ciamik, The Blues berhasil taklukan tuan Rumah Arsenal dengan skor akhir 0-2.

Baca Juga: Live Streaming Arsenal vs Chelasea: Simak Prediksi hingga Head to Head Liga Inggris Malam Ini

Dari awal jalannya pertandingan, The Blues sudah menguasai lapangan pertandingan. Gol pertama dilesatkan oleh Romelu Lukaku pada menit ke 15.

Tidak berselang lama, 10 menit menjelang babak pertama berakhir, Reece James menambah pundi gol dari dari Chelsea.

Skor berakhir 0-2 untuk kemenangan tim tamu, dan tidak bertambah sampai akhir jalannya pertandingan.

Baca Juga: Liverpool dan Brighton 'Mesra' di Puncak Klasemen Liga Inggris, Man City Menyodok

Sebagai tuan rumah, Arsenal mencoba keberuntungan di awal-awal laga, namun hal itu tidak berbuntut hasil.

Romelu Lukaku yang diturunkan sejak awal pertandingan, terus dijaga ketat oleh Pablo Mari yang turun sebagai benteng pertahanan utama dari Arsenal.

Namun hal itu tidak menjadi hambatan untuk Chelsea, karena praktis di 10 menit awal Chelsea sudah menguasai jalannya pertandingan.

Baca Juga: Big Match Arsenal vs Chelsea: Saksikan Derby London di Liga Inggris 2021-2022 Siaran Langsung SCTV

Sedangkan Chelsea hanya bertahan dan memanfaatkan umpan balik dari Chelsea.

Pada babak kedua, memasuki menit ke 59, Rob Holding memperoleh peluang emas untuk memperkecil ketinggalan.

Sayang sundulannya masih melenceng tipis di pinggir gawang yang dikawal oleh Edouard Mendy.

Pada menit ke 77, lukaku hampir saja menambah pundi-pundi golnya, sayang sundulan dari jarak dekat masih bisa ditepis Leno, dan bola pun mengenai mistar gawang.

Tidak ada lagi gol tambahan yang tercipta dari kedua tim di sisa laga dan skor 0-2 untuk kemenangan Chelsea pun menjadi hasil akhir pertandingan.

Kemenangan ini, membawa The Blues menjadi pemuncak klasemen sementara dengan perolehan 6 poin.***

Editor: Muhammad Sadili

Tags

Terkini

Terpopuler