Utak-atik Pep Guardiola saat tak Punya Penyerang Murni, Ini Hasil Sheffield vs Manchester City

- 1 November 2020, 08:57 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menilai Manchester City mampu mengatasi tuan rumah Sheffield United 1-0 walau tampil tanpa penyerang murni dan dalam kondisi terpaan badai cedrea dalam laga pekan ketujuh Liga Inggris di Stadion Bramall Lane, Sabtu.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menilai Manchester City mampu mengatasi tuan rumah Sheffield United 1-0 walau tampil tanpa penyerang murni dan dalam kondisi terpaan badai cedrea dalam laga pekan ketujuh Liga Inggris di Stadion Bramall Lane, Sabtu. /www.instagram.com/mancity/



POTENSIBISNIS - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menilai Manchester City mampu mengatasi tuan rumah Sheffield United 1-0 walau tampil tanpa penyerang murni dan dalam kondisi terpaan badai cedrea dalam laga pekan ketujuh Liga Inggris di Stadion Bramall Lane, Sabtu.

Saat laga itu, Man City minus Gabriel Jesus dan Sergio Aguero yang kembali masuk ke ruang perawatan. Sebagai opsi, Pep Guardiola memainkan Ferran Torres di posisi nomor sembilan dalam laga kontra Sheffield tersebut.

Baca Juga: Ambisi Cristaino Ronaldo setelah Menang Lawan Virus Corona dalam 19 Hari

Tanpa ada penyerang murni, Man City tetap tampil menyerang dan mencetak satu gol berkat kembalinya kreator utama mereka, Kevin de Bruyne, sejak sepekan yang lalu.

Aksi De Bruyne dalam memberi sentuhan asis akhirnya berbuah gol kemenangan Man City. De Bruyne, yang mengirimkan umpan silang lintas sayap dan diselesaikan oleh sepakan voli Kyle Walker pada menit ke-28 untuk menaklukkan kiper Aaron Ramsdale.

Dalam pertandingan itu, Man City menguasai 65 persen penguasaan bola sepanjang laga. Mereka tak memberi banyak kesempatan bagi Sheffield, bahkan untuk sekadar melancarkan serangan balik.

Baca Juga: Pemain dan Staf Pelatih di Sejumlah Klub Serie A Positif Covid-19, Beberapa Laga Ajukan Penundaan

Sheffield mendapat satu-satunya peluang emas pada menit ke-70 saat Sander Berge bisa memperdaya Joao Cancelo sebelum mengirim umpan tarik matang. Tetapi, tembakan penyelesaian John Lundstram melambung dari sasaran.

Sebaliknya, Man City mampu menggempur, tak bisa menambah pundi-pundi golnya di laga itu. Raihan tiga angka membuat Man City melompat ke urutan ketujuh klasemen dengan koleksi 11 poin.

Sedangkan Sheffield yang masih nirmenang belum beranjak dari urutan ke-19 dengan raihan hanya satu poin, demikian catatan laman resmi Liga Inggris. Selanjutnya City akan mendapat tantangan besar sebab bakal menjamu juara bertahan Liverpool di Etihad pada Minggu, 8 November 2020 untuk laga pekan kedelapan.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x