Selamat dari Kecelakaan Grand Prix Bahrain, Romain Grosjean: Karena Halo

- 30 November 2020, 13:30 WIB
Kecelakaan yang dialami Roman Grosjean
Kecelakaan yang dialami Roman Grosjean /@F1/

POTENSIBISNIS – Romain Grosjean merasa terselamatkan nyawanya oleh sistem perlindungan kepala ‘halo’, dalam kecelakaan yang dia alami di Bahrain.

Grosjean keluar dari kobaran api yang melahap kokpit mobilnya, menaiki pagar dibantu oleh para marshal yang sigap memadamkan api di pinggir lintasan.

Dikutip Potensibisnis.com dari Antara News, juru bicara tim Haas mengatakan Grosjean mengalami luka bakar ringan di tangan dan pergelangan kakinya dan kemungkinan retak tulang rusuk karena kecelakaan itu.

Baca Juga: Profesional, Kolaborasi dan Pemasaran Digital Bantu Dongkrak Produk-Produk Lokal

"Apa kabar semuanya, hanya ingin mengatakan saya baik-baik saja," kata pebalap berusia 34 tahun itu di video yang diunggah di sosial media.

Grosjean, yang bakal menyelesaikan kontraknya dengan Haas di akhir musim, dulunya menjadi salah satu yang menentang penggunaan halo.

Dia bahkan sempat menyebut "hari yang menyedihkan" bagi F1 ketika sistem itu diperkenalkan. Namun hal itu berubah seketika.

Baca Juga: Habib Rizieq Shihab 'Diburu' Bima Arya, Jokowi: Saya Ingatkan RS dan Pejabat Tak Buka Privasi Pasien

"Saya tidak (mendukung) halo beberapa tahun lalu tapi saya rasa ini adalah hal paling hebat yang kita bawa ke Formula 1 dan tanpa itu saya tidak akan bisa bicara kepada kalian hari ini," kata Grosjean.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x