Kemenag bakal Pantau Hilal Dzulhijjah 1445 Hijriah di 114 Titik

- 4 Juni 2024, 13:35 WIB
Ilustrasi pengamatan hilal./Kemenag.
Ilustrasi pengamatan hilal./Kemenag. /

POTENSI BISNIS - Kementerian Agama (Kemenag) RI akan mengadakan Sidang Isbat untuk menentukan awal Dzulhijjah 1445 H, dengan diawali pemantauan hilal di 114 titik di seluruh Indonesia pada 7 Juni mendatang.

"Pemantauan hilal akan dilakukan di 114 lokasi di seluruh Indonesia. Pelaksanaan ini melibatkan Kanwil Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota, bekerja sama dengan Pengadilan Agama, Ormas Islam, serta instansi lain di daerah masing-masing," ujar Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag RI, Adib, dalam pernyataan di Jakarta, Selasa.

Adib menjelaskan, pada hari rukyat, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia berada di atas ufuk dengan rentang antara 7˚ 15.82' hingga 10˚ 41.09', dengan sudut elongasi 11˚ 34.83' hingga 13˚ 14.47'.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Tanpa Karena 4 Juni 2024: Pak Wibowo Tertembak Gegara Kebengisan Ghani dan Anggun hingga...

Ia menambahkan bahwa hasil pemantauan hilal tersebut akan dibahas dalam Sidang Isbat awal Zulhijah 1445 H.

Sidang Isbat, menurut Adib, adalah bentuk sinergi antara Kemenag dengan Ormas Islam dan instansi terkait dalam pengambilan keputusan.

"Sidang Isbat adalah wujud kebersamaan Kemenag dengan Ormas Islam dan instansi terkait dalam pengambilan keputusan, yang hasilnya diharapkan dapat dilaksanakan bersama," katanya.

Sidang Isbat awal Dzulhijjah 1445 H akan diselenggarakan di Auditorium Kantor Kemenag RI, Jakarta.

Baca Juga: Sidang Isbat Penentuan Awal Zulhijah 1445 H Digelar 7 Juni 2024 Mendatang, Begini Kata Kemenag

Halaman:

Editor: Mutia Tresna Syabania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah