KAI dan Bank Mandiri Luncurkan Sistem Pembayaran Digital, Tingkatkan Layanan bagi Para Penumpang

- 26 September 2020, 11:34 WIB
KAI dan Bank Mandiri bersinergi untuk meningkatkan pelayanan/
KAI dan Bank Mandiri bersinergi untuk meningkatkan pelayanan/ /Instagram.com/@kai121_

"Commuterpay ini akan memberikan kemudahan pengguna KRL sehingga tidak perlu mengantre untuk membeli Tiket Harian Berjamin di loket." Tuturnya.

Commuterpay ini bisa dibeli mulai tanggal 25 September 2020 di beberapa loket Stasiun yakni Stasiun Bogor, Cikarang, Cilebut, Palmerah, Cikini, Sudirman, Taman Kota, Universitas Indonesia dan Juanda. Bagi seribu pembeli pertama akan mendapat potongan harga sebesar 25 persen. 

Sedangkan Aquarius Rudianto selaku Direktur Bisnis dan Jaringan Bank Mandiri menuturkan, kerja sama yang dilakukan dengan KAI ini merupakan bentuk sinergi layanan digital di sektor transportasi.

Baca Juga: PT KAI Daop 1 Bagikan Diskon Tiket Kereta Jarak Jauh dalam Rangka Menyambut HUT ke-75

"Sinergi KAI dan Bank Mandiri juga berupa penyedia alternatif pembayaran baru untuk pembelian tiket KA di aplikasi KAI Access menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS)." Tuturnya. 

Selain mudah dan praktis, metode QRIS ini juga dapat digunakan di semua aplikasi dompet digital yang sudah menerapkan QRIS di aplikasinya.***

Halaman:

Editor: Abdul Mugni

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah