Awal November Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi di Jakarta, BPBD Keluarkan Peringatan Dini

- 2 November 2021, 06:15 WIB
ILUSTRASI - Warga diimbau untuk waspada terhadap adanya potensi cuaca ekstream yang bisa terjadi di Jakarta dan Indonesia umumnya di awal November 2021
ILUSTRASI - Warga diimbau untuk waspada terhadap adanya potensi cuaca ekstream yang bisa terjadi di Jakarta dan Indonesia umumnya di awal November 2021 /Pixabay/

POTENSI BISNIS - Warga DKI Jakarta harus waspada dengan adanya potensi cuaca ekstream yang akan terjadi selama sepekan ke depan.

Sebagai antisipasi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta pun mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang mungkin akan terjadi di Ibu Kota Negara.

Hal tersebut disampaikan melalui akun Instargram resminya BPBD DKI Jakarta, 31 Oktober 2021 lalu.

Dalam unggahannya, BPBD DKI Jakarta menyampaikan jika durasi cuaca ekstrem diprediksi akan terjadi 31 Oktober 2021 sampai dengan 6 November 2021.

Baca Juga: Waspada Cuaca Ekstrem, BMKG: Hujan Lebat Berpotensi Terjadi di Wilayah Jabodetabek

"Waspada cuaca ekstrem sepekan ke depan di DKI Jakarta, durasi 31 Oktober 2021 sampai dengan 06 November 2021," tulis BPBD DKI dalam keterangan unggahannya.

Disampaikan juga, jika pihaknya menyampaikan peringatan dini berdasarkan hasil analisis kondisi dinamika atmosfer terkini.

Hasil pemantauan sejauh ini, menunjukkan adanya potensi belokan dan perlambatan angin yang dapat meningkatkan pola konvektifitas.

"Diprediksi aktifnya fenomena MJO, aktifnya gelombang Rossby dan Gelombang Kelvin dan dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di beberapa wilayah Indonesia dalam beberapa hari ke depan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: BPBD Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x