Menag Yaqut: Daerah Kategori Zona Merah dan Oranye Beribadah di Rumah Masing-masing

- 12 April 2021, 22:06 WIB
Sidang isbat awal ramadhan 1442 H/Twtter.com/@YaqutCQoumas
Sidang isbat awal ramadhan 1442 H/Twtter.com/@YaqutCQoumas /

Akan tetapi dengan menerpakan protokol kesehatan dan hanya 50 persen dari kapasitas fasilitas ibadah tersebut.

Menag Yaqut juga menyampaikan, Ramadhan ini merupakan bulan yang istimewa.

Mereka yang mencintai kebaikan, kata dia, diseru untuk bergembira, memanfaatkan keistimewaan yang ada di dalamnya.

Baca Juga: Selama Bulan Ramadhan 2021, Rossa Ingin dalami Ilmu Agama dan Persiapkan Hal Ini

"Sebaiknya, mereka yang masih suka berbuat kejahatan dan keburukan, diseru untuk berhenti serta introspeksi diri. Ramadhan merupakan kesempatan untuk menata diri menjadi pribadi yang lebih baik lagi," ujarnya.

Selain itu, ia mengajak umat untuk menjadikan bulan suci Ramadhan ini sebagai momentum pendidikan jiwa agar menjadi umat beragama yang memiliki tenggang rasa.

Kemudian saling menghormati, dan menghargai atas berbagai perbedaan serta memuliakan sesama untuk Indonesia yang lebih baik.

"Marhaban Ya Ramadhan. Selamat menunaikan ibadah puasa. Taqabballahu minna waminkum, shiyaman wa shiiyamakum. Semoga Allah menerima ibadah puasa, dan mengabulkan segala doa kita," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah