Akibat Gempa 6,1 Kabupaten Malang, BNPB: Enam Warga Meninggal Dunia dan Satu Luka Berat

- 10 April 2021, 21:03 WIB
Peta BMKG gempa bumi di Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara berkekuatan 6,0 Skala Richter, Sabtu 10 April 2021
Peta BMKG gempa bumi di Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara berkekuatan 6,0 Skala Richter, Sabtu 10 April 2021 /BMKG/

Terkait dengan kerusakan, kata dia, BPBD beberapa wilayah masih terus melakukan pendataan di lapangan.

Menurut informasi sementara, BPBD Kabupaten Tulungagung menginformasikan kerusakan rumah rata-rata tingkat kerusakan ringan.

Dirinya memaparkan, wilayah Kabupaten Trenggalek, dan Kota Malang, kerusakan rumah pada kategori rusak ringan hingga sedang.

Baca Juga: Seorang Warga Tewas Dampak Gempa Kabupaten Malang

Sedangkan, di Kabupaten Lumajang, Malang dan Blitar, tingkat kerusakan rata-rata ringan hingga berat.

"BNPB terus masih berkoodinasi dan memantau kondisi di lokasi bencana dengan berkoordinasi dengan BPBD di wilayah Provinsi Jawa Timur," ujarnya.

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Malang menyatakan, gempa bermagnitudo 6,7 yang mengguncang Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Kemudian diikuti dengan gempa susulan, berdasarkan catatan BPBD gempa tersebut magnitudo 6,7 pada pukul 14.00 WIB, lalu gempa susulan meliputi gempa magnitudo 3,2 pukul 14.53, dan gempa magnitudo 3,6 pukul 15.05 WIB, kemudian gempa magnitudo 3,3 pukul 16.04 WIB.

Lokasinya, gempa pertama di 90 kilometer barat daya Kabupaten Malang dengan kedalaman 25 kilometer.

Kemudian gempa susulan di 77 kilometer barat daya Kabupaten Malang dengan kedalaman 46 kilometer.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x