Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Terima Penghargaan Karya Bhakti

- 6 Maret 2021, 19:05 WIB
Anies Baswedan bersam dengan skateboarder kenamaan Satria Vijie
Anies Baswedan bersam dengan skateboarder kenamaan Satria Vijie ///Ken Affila Syach Maulana///Instagram/@satriavijie

 

POTENSI BISNIS – Kabar gembira datang dari Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang mendapatkan penghargaan untuk kesekian kalinya.

Penghargaan kali ini didapat Anies dari Kementerian Dalam Negeri, yaitu penghargaan karya bhakti peduli Satpol PP.

Lewat akun instagram pribadinya /@aniesbaswedan, Anies mengunggah beberapa foto yang memperlihatkan ia sedang menerima penghargaan tersebut.

Baca Juga: Bang Yos: Anies Makin Digebukin Makin Kesohor, Saya Cemburu

“Alhamdulillah, Kamis lalu menerima penghargaan Karya Bhakti Satpol PP,” tulisnya dalam keterangan unggahan tersebut.

Penghargaan tersebut diberikan kepada penerima yang memenuhi kriteria penilaian sesuai Pemendagri No.17 tahun 2019.

Penghargaan ini diberikan oleh Menteri Dalam Negeri sebagai apresiasi terhadap Kepala Daerah yang memberikan dukungan penuh.

Baca Juga: Banjir di Mana-mana, Jokowi Saja Bilang Cuaca Ekstrem, Bang Yos: yang Digebukin Anies kenapa ya? Gua Heran

Dukungan tersebut merupakan peningkatan peran, tanggung jawab, serta peningkatan tugas dan fungsi Satpol PP di daerahnya masing-masing.

Adanya penghargaan ini, diharapkan semakin memperkuat komitmen dan integritas Satpol PP DKI Jakarta, dalam menegakkan Peraturan Daerah (Perda).

Selain itu, Anies juga berhadap, dengan diberikannya penghargaan ini, Satpol PP DKI Jakarta juga lebih semangat dalam menegakkan atau menyelenggarakan ketertiban umum, dan melindungi masyarakat.

Baca Juga: Bang Yos Singgung RI 1, DPR hingga Seluruh Pejabat ada di Jakarta, Sutiyoso: kok Anies Saja yang 'Dihajar'

Anies juga menuliskan bahwa kondisi pandemi saat ini, membuat Satpol PP bukan hanya sekadar menegakkan peraturan.

Satpol PP bekerja lebih keras, terutama saat pandemi. Mereka melakukan penindakan dan pengawasan untuk menyelamatkan masyarakat dari virus corona.

Di akhir postingannya, Anies menuliskan, bahwa setiap tindakan merupakan upaya bahwa Kita semua bekerja atas nama negara.

Baca Juga: Bursa Capres 2024: Jadi Orang Dekat Jokowi, Ini Sosok yang Berpotensi Singkirkan Anies, Prabowo

Karena hal itu, kita harus bertindak sesuai dengan seluruh protokol yang dimiliki Satpol PP.

“Selamat dan apresiasi kepada seluruh jajaran Satpol PP DKI Jakarta,” tulisnya diakhir keterangan.

Unggahan ini juga diunggah ulang oleh akun instagram Satpol PP DKI /@satpolpp.dki

Atas hal ini, netizen memberikan komentar yang positif serta doa-doa untuk Anies Baswedan.

Baca Juga: Pasha 'Tampar' Giring yang Sebut Anies Tak Punya Kapabilitas, Tsamara: Siap Bro Ketum! Kita Evaluasi

“Luar biasa, prestasi dan penghargaan trs mengalir” tulis @tugastri

“Jakarta banjir woy!!! Banjir penghargaan” tulis @fakhrizal

Dan doa-doa lainnya serta harapan dan rasa bangga pada Gubernur DKI Jakarta.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah