BNPB Catat Ratusan Bencana Sudah Terjadi Januari 2021, Diimbau Tetap Waspada Sampai Maret

- 21 Januari 2021, 18:36 WIB
Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan sampai Maret masih ada potensi multirisiko, tapi untuk hidrometeorologi puncaknya pada Januari-Februari.
Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan sampai Maret masih ada potensi multirisiko, tapi untuk hidrometeorologi puncaknya pada Januari-Februari. /Instagram.com/@dwikoritakarnawati

POTENSIBISNIS – Terdapat ratusan bencana yang telah terjadi di Indonesia selama bulan Januari 2021 ini.

Meski begitu ini belum usai, karena masyarakat diminta lebih waspada hingga Maret mendatang.

Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP) sesuai dengan data yang dimiliki per 21 Januari 2021 pukul 10.00 WIB, tercatat sebanyak 185 bencana sudah terjadi sepanjang 1 hingga 21 Januari 2021.

Baca Juga: UPDATE: Daftar Korban Sriwijaya Air SJ 182 yang Teridentifikasi Tim DVI Polri

Bencana-bencana seperti banjir, tanah longsor dan puting beliung mendominasi kejadian bencana.

Bencana banjir adalah yang paling sering terjadi. Diketahui sebanyak 127 kejadian banjir terjadi di beberapa wilayah Tanah Air.

Selain itu juga ada 30 bencana tanah longsor, 21 puting beliung, 5 gelombang pasang, dan 2 gempa bumi.

Baca Juga: UPDATE Covid-19 di Indonesia 21 Januari 2021, Cetak Rekor 346 Kasus Kematian

Meski gempa tidak sering terjadi, namun gempa bumi lah yang justru paling banyak menimbulkan korban jiwa. Tercatat korban yang meninggal akibat gempa bumi berjumlah 91 jiwa.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x