Hati-hati Penipuan yang Berikan Link dengan Kedok Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 12

- 21 Januari 2021, 07:28 WIB
Cek Fakta kartu pra kerja gelombang 12 di buka, hati-hati tertipu.
Cek Fakta kartu pra kerja gelombang 12 di buka, hati-hati tertipu. /Instagram Kartu Pra Kerja/

POTENSIBISNIS - Pemerintah sebelumnya telah mengumumkan akan membuka program Kartu Prakerja Gelombang 12 pada tahun 2021.

Namun, pemerintah melalui Kementerian Tenaga Kerja belum mengumumkan tanggal resmi pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 12.

Keadaan ini kemudian dimanfaatkan oleh pihak tidak bertanggungjawab untuk membagikan link pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 12.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini: Ikatan Cinta RCTI, Indonesia's Next Top Model NET TV, ANTV dan Trans TV

Beredar di beberapa grup Whatsapp link yang berisi informasi pembukaan kartu Prakerja Gelombang 12.

Dalam link yang tersebar melalui grup WhatsApp, penerima diarahkan melalui link yang terlihat sama seperti link resmi dari program Kartu Prakerja.

Jenis penipuan ini merupakan jenis penipuan phising yang akan meminta data pribadi Anda.

Baca Juga: Setelah Listyo Sigit Prabowo Jadi Kapolri, Fadli Zon: Saya Percaya Bisa Bawa Polri Lebih Maju

Biasanya, link penipuan akan meminta data diri hingga nomor HP Anda. Selain itu Anda akan diarahkan ke website.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Instagram/Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x