Cek Fakta: Fadli Zon Tertangkap Mengenakan Baju Bertuliskan 'Jubir Bokep'

- 11 Januari 2021, 19:45 WIB
Perbandingan kaos asli Fadli Zon (kanan) dengan hasil suntingan (kiri).
Perbandingan kaos asli Fadli Zon (kanan) dengan hasil suntingan (kiri). /Kolase foto dari Facebook Richard R dan Twitter.com/@fadlizon

POTENSIBISNIS - Beredar postingan di Facebook yang mengklaim Fadli Zon menggunakan kaos bertuliskan “JUBIR BOKEP”.

Sontak, postingan tersebut pun kini tengah menjadi sorotan publik.

Postingan tersebut diunggah oleh akun Facebook bernama Richard R di grup “Denny Siregar Fans”.

Baca Juga: Usai Gelar Perkara, Habib Rizieq ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus RS UMMI

Dalam postingan Facebook tersebut terdapat foto Fadli Zon mengenakan baju bertuliskan "Jubir Bokep". Selain itu, dimuat narasi sebagai berikut:

“Selamat ya bung, utk pekerjaan barunya… semoga sukses..”
(foto Fadli Zon berpose mengenakan baju bertuliskan “JUBIR BOKEP”).

Tangkapan layar, postingan yang mengklaim Fadli Zon mengenakan baju bertuliskan "Jubir Bokep".
Tangkapan layar, postingan yang mengklaim Fadli Zon mengenakan baju bertuliskan "Jubir Bokep".

Baca Juga: Cek Fakta: Habib Rizieq Meninggal di Dalam Sel Tahanan, Ini Penjelasannya

Setelah ditelusuri, ternyata postingan Facebook tersebut keliru atau tidak benar.

Faktanya, foto Fadli Zon mengenakan baju bertuliskan “JUBIR BOKEP” merupakan hasil editan. Sebagaimana hasil Periksa Fakta Ani Nur MR (Universitas Airlangga), dikutip PotensiBisnis.com dati laman turnbackhoax.id.

Foto editan tersebut sebelumnya merupakan foto Fadli Zon mengenakan baju kaos bertuliskan "JUBIR RAKYAT".

Baca Juga: Cek Fakta: Moeldoko Beberkan Vaksin untuk Presiden Jokowi Beda dengan yang Diberikan ke Masyarakat

Fadli Zon sendiri pernah mengunggahnya di akun Instagram dan Twitternya, pada 28 Desember 2019 dengan hashtag #JubirRakyat. 

Dengan demikian, postingan yang mengklaim Fadli Zon mengenakan baju bertuliskan "Jubir Bokep" adalah keliru.***

Editor: Abdul Mugni

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x