Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif Covid-19: Mohon Doanya Bisa Cepat Pulih dan Bekerja Lagi

- 1 Desember 2020, 11:23 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat menyampaikan kondisi dirinya yang positif Covid-19 pada Selasa 1 Desember 2020.*
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat menyampaikan kondisi dirinya yang positif Covid-19 pada Selasa 1 Desember 2020.* /YouTube/Anies Baswedan

"Kita selalu sampaikan apa adanya, dengan transfaran tidak ditambah dan tidak dikurangi serta diberikan secara lengkap menyangkut kebijakan secara transfaran begitu juga situasi yang saya hadapi pada hari ini," kata Anies.

Baca Juga: Memanas! Polisi Respon Ancaman PA 212, Brigjen Awi: Negara Tak Boleh Kalah dengan Premanisme

Dirinya meminta, agar semua orang yang berinteraksi selama beberapa hari terakhir ini dengannya untuk segera melakukan langkah lebih mudah.

"Seperti isolasi mandiri, atau tes usap pisca. Bagi siapapun yang beberapa hari ini bertemu dengan saya, silahkan langsung mengubungi puskesma terdekat untuk menjalani tes usap," ucapnya.

Karena, data impresi akan terus melacak dan mengumpulkan siapa saja yang pernah kontak dengan dirinya. Ia pun mengaku, bahwa kabarnya hari ini baik - baik saja tidak ada gelajar.

"Setelah berkonsultasi dengan dokter, sesuai dengan arahannya, saya isolasi mandiri dan menjalani pengobatan yang dianjurkan. Adapun tempat saya mengisolasi mandiri akan di rumah dinas sendiri, sementara keluarga akan tetap tinggal di rumah pribadi," ujarnya.

Dengan begitu, kata Anies menyatakan, dirinya akan tetap bekerja dari rumah secara virtual dan memimpin rapat-rapat secara virtual.

"Memang sejak Maret lalu kita sudah biasa bekerja secara virtual, dan InsyaAllah tidak akan ada yang keliru maupun gangguan dalam mengambil keputusan dan kebijakan pemerintahan," jelasnya.

Dia pun mengatakan bahwa Unit Kantor Gubernur akan ditutup, dan Unit Kantor Wagub sudah ditutup, dan kedua gedung tersebut berada terpisah dari gedung utama balai kota.

"Saya mohon doanya, doakan kami agar bisa cepat pulih dan bekerja penuh dibalai kota, ingat Covid-19 ini masih ada dan bisa menghampiri siapa saja. Mari kita disiplin mengenakan masker, Mencuci tangan dan menjaga jarak. Ikhtia itu harus dilakukan untuk kita sama-sama menjaga resiko penularan," imbuhnya.*** 

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah