Besok Pengumuman CPNS 2019: Cek di Sini, Ikuti Tapahapan dan Segera Kumpulkan Syarat Pemberkasan Ini

29 Oktober 2020, 18:59 WIB
ILUSTRASI: CPNS. Besok Pengumuman CPNS 2019: Cek di Sini, Ikuti Tapahapan dan Segera Kumpulkan Syarat Pemberkasan Ini /pikiran-rakyat.com/

POTENSIBISNIS - Besok atau Jumat, 30 Oktober akan diumumkan hasil rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi 2019.

"Diharapkan pada 30 Oktober sudah dapat dilakukan pengumuman hasil seleksi CPNS 2019. Ini target yang kita kejar untuk pelaksanaan ataupun penyelesaian hasil seleksi CPNS 2019," kata Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN), Aris Windiyanto dalam konferensi pers BKN pada 15 Oktober 2020 lalu.

Baca Juga: Ungkap Pelaku Pembakaran Halte Sarinah saat Demo UU Ciptaker, Seolah Dilakukan dengan Terorganisir

Bagi Anda yang mengikuti seleksi segera melakukan hal ini untuk mengetahui pengumuman hasil CPNS 2019

1. Mengecek kelulusan melalui web instansi masing-masing sesuai dengan penyelenggaraan penerimaan CPNS.

2. Hasil penilaian seleksi CPNS dilakukan dengan mengintegrasikan atau menggabungkan nilai SKD dan SKB.

3. Masa sanggah Panitia seleksi nasional (Panselnas) memberikan masa sanggah setelah pengumuman hasil CPNS. Masa sanggah akan berlangsung selama tiga hari, pada 1-3 November 2020.

4. Pemberkasan dan pengusulan NIP Setelah masa sanggah selesai, akan dilakukan pemberkasan.

5. Pengusulan Nomor Induk Pegawai (NIP) hingga 30 November 2020. Proses penetapan NIP akan dilakukan secara digital melalui aplikasi DocuDigital.

Setelah mengetahui lolos CPNS 2019, peserta harus segera melengkapi persyaratan administrasi paling lambat 15 hari kerja sejak tanggal pemberitahuan.

Baca Juga: Daftar Top Skor Sementara Liga Champions, Rashford Melesat Memimpin dengan Perolehan 4 Gol

Persyaratan administrasi:

- Surat lamaran

- Fotokopi ijazah/STTB

- Daftar riwayat hidup

- SKCK

- Surat keterangan sehat

- Surat keterangan bebas narkoba

- Surat pernyataan yang disediakan pejabat di bidang kepegawaian

Jadwal seleksi

Berikut jadwal seleksi CPNS 2019 terbaru:

27-30 Juli 2020: Verifikasi data hasil SKD

1-7 Agustus 2020: Pengumuman dan pendaftaran ulang SKB

8 Agustus 2020: Pencetakan kartu ujian SKB

10-14 Agustus 2020: Penjadwalan SKB

18 Agustus 2020: Pengumuman jadwal pelaksanaan SKB

1 September-12 Oktober 2020: Pelaksanaan SKB

19-23 Oktober 2020: Pengolahan hasil SKD dan SKB

26-28 Oktober 2020: Penyampaian hasil seleksi

30 Oktober 2020: Pengumuman hasil seleksi

1-30 November 2020: Usul penetapan NIP

Pengumunan CPNS 2020 (KLIK LINK DI SINI).***

Editor: Awang Dody Kardeli

Tags

Terkini

Terpopuler