Mang Oded Meninggal Dunia, Wakil Wali Kota Bandung: Doakan Almarhum Khusnul Khotimah

10 Desember 2021, 13:26 WIB
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana. Mang Oded Meninggal Dunia, Wakil Wali Kota Bandung Doakan Almarhum Khusnul Khotimah. /Humas Bandung.

POTENSI BISNIS - Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana turut belangsukawa atas meninggalnya Wali Kota Bandung Oded M Danial atau akrab disapai Mang Oded.

Wali Kota Bandung Mang Oded dikabarkan meninggal dunia selepas dilarikan ke Rumah Sakit Muhammadiyah.

"Innalilahi Wa Ilaihi Rajiun," ucap Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, dikutip dari rekaman suara via HUMAS Pemkot Bandung pada Jumat, 10 Desember 2021.

Baca Juga: Kabar Wali Kota Bandung Oded M Danial Meninggal Dunia, Ini Kata Pegawai Humas Pemkot

Kang Yana mengucapkan turut berduka atas meninggalnya Wali Kota Bandung Mang Oded yang kini berusia 59 tahun.

"Saya turut berduka atas meninggalnya orangtua kita, kakak kita, sahabat kita semua. Kita doakan almarhum Mang Oded diampuni segala dosa-dosanya, dilapangkan kuburnya. Kita doakan Mang Oded wafat dalam keadaan khusnul khotimah," terangnya.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Tiba-tiba Bawa Kabar Duka, Mang Oded M Danial Meninggal Dunia, Terjatuh saat Mengisi Khutbah

Para jamaah Mesjid Raya Mujahidin kaget setelah Walikota Bandung Oded M Danial jatuh pingsan saat akan naik ke mimbar Jumat.

Sebelumnya, kabar duka datang dari jajaran pemerintah Kota Bandung, dikabarkan Wali Kota Bandung, Oded M Danial meninggal dunia pada Jumat, 10 Desember 2021.

Sebagaimana dihimpun dari berbagasi sumber, Wali Kota Bandung, Oded M Danial sempat jatuh pingsan saat melaksanakan shalat sunnah sebelum shalat Jum'at.

Baca Juga: TRAGIS! Al Dibunuh Iqbal? Ternyata Akal-akalan Boss Besar Minta Andin Dibebaskan: Ikatan Cinta Hari Ini

Sebagai informasi, Wali Kota Bandung Oded M Danial melaksanakan shalat Jum'at di Masjid Muhammadiyah, jalan Sancang.

Kemudian, Oded M Danial pun sempat dibawa ke Rumah Sakit Muhammadiyah, akan tetapi nyawanya tidak tertolong.

Kala itu Oded dijadwalkan akan mengisi khutbah Jumat di Masjid Muhammadiyah, Jl Sancang tersebut.

Baca Juga: Wajib Tahu, 7 Gejala Serangan Jantung Ini Kerap Diabaikan Wanita

Kabar tersebut dibenarkan, sekitar pukul 12.00 WIB, orang nomor satu di Pemerintah Kota Bandung itu sempat dilarikan ke RS Muhammadiyah Kota Bandung.

"Batul katanya A1, saya juga akan ke rumah sakit," kata pegawa Humas Pemerintah Kota Bandung, dikutip dari ANTARA.***

Editor: Pipin L Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler