Kabar Gembira, Jelang Tahun Baru Tarip PCR dan Rapid Test di Bandara Turun, Cek Harganya Disini 

18 Desember 2020, 16:00 WIB
Daftar Bandara yang menyediakan tes PCR dan Antigen serta harganya /Lukasmilan/Pixabay

POTENSIBISNIS – PT Angkasa Pura II (Persero) menurunkan tarif pengetesan Covid-19 di Airport Health Center.

Penurunan Tarif PCR dan Rapid Test diberlakukan mulai hari ini, Jumat, 18 Desember 2020.

Adapun bandara-bandara yang mulai memberlakukan tarif baru ini diantaranya yang tergabung dalam PT Angkasa Pura II, seperti misalnya di Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Husein Sastranegara.

Adapun tarif untuk PCR test yang semula Rp885.000 kini menjadi Rp800.000 untuk hasil 24 jam setelah pemeriksaan.

Baca Juga: Artis TA Ditarif Seharga Motor Matic, Dikenal Multitalenta, dari Pose Berani, Melawak, & 'Diboking'

Sementara untuk tarif rapid test antigen dari Rp385.000 kini menjadi Rp200.000 untuk hasil 15 menit setelah pemeriksaan.

President Director PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan pihaknya bersama mitra operator Airport Health Center yakni Farmalab melakukan pembahasan untuk memastikan berbagai hal termasuk terkait suplai alat pengetesan sehingga tarif dapat lebih rendah, sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari Antara pada Jumat, 18 Desember 2020.

"Sedangkan untuk rapid test antibodi tetap Rp85.000," tuturnya.

Baca Juga: Mengerikan! Viral Video 3 Anak Ancam Jokowi dan Megawati, 'Jangan Mentang-mentang Nanti Dipites

Tarif pengetesan COVID-19 yang lebih rendah ini tetap berlaku pada periode angkutan Natal dan Tahun Baru 2020/2021, meski diperkirakan penerbangan akan lebih tinggi dibandingkan dengan hari-hari biasa.

Adapun pada periode monitoring angkutan Nataru 2020/2021 yakni 18 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021, jumlah permohonan penerbangan tambahan (extra flight) yang diajukan maskapai sudah mencapai 1.066 extra flight dengan penambahan kursi penerbangan sekitar 133.000 kursi.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini: Sinetron Ikatan Cinta di RCTI, Catat dan Jangan Sampai Terlewat

Perseroan beserta stakeholder dalam hal ini adalah Farmalab, tetap berupaya untuk selalu memastikan agar layanan pengetesan yang lengkap tersebut dapat senantiasa mendukung terwujudnya penerbangan yang sehat.

"Semangat dari Airport Health Center di bandara PT Angkasa Pura II termasuk di Bandara Soekarno-Hatta adalah demi menjaga penerbangan tetap sehat," ujarnya.***

Editor: Rahman Agussalim

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler