Quick Count LSI, Denny JA: Nomor 3 Unggul, Cek Kekayaan Calon Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan

9 Desember 2020, 19:15 WIB
Artis Sahrul Gunawan unggul sementara di Pilkada Kabupaten Bandung, mengalahkan Atep Eks. PERSIB Bandung. /Instagram /@sahrulgunawanofficial

POTENSIBISNIS – Pilkada 2020 dilakukan secara serentak pada Rabu 9 Desember 2020 di sejumlah daerah di Indonesia.

Pilkada 2020 ini diselenggarakan di 270 daerah, dengan rincian sembilan provinsi, 224 Kabupaten, dan 37 Kota.

Salah satunya di Kabupaten Bandung yang diikuti oleh tiga pasangan calon, yakni nomor satu pasangan Kurni Agustina dan Usman Sayogi JB, nomor dua pasangan Yena Iskandar Masoem dan Atep Rizal, serta nomor tiga Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan.

 Baca Juga: Suami Pungut Rp10 Ribu dari BLT, Sebelumnya Grace Berucap: Kita Banggakan, Ya Sudah Kita Jalani

Beberapa lembaga survei berlomba untuk menyajikan data terkini quick count seperti Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA.

Hasil hitung cepat ini bukanlah hasil resmi Pilkada. Quck count merupakan perhitungan cepat hasil pemilu yang prosesnya dilakukan dengan mengumpulkan hasil suara di beberapa TPS.

Lembaga survei tidak melakukan perhitungan secara keseluruhan, hanya pada beberapa sampel TPS.

Baca Juga: Simak! Inilah Sederet Artis Indonesia yang Maju Ikut Meramaikan Pilkada Serentak 2020

Berdasarkan data quick count Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA pada pukul 16.15 WIB, suara masuk sudah mencapai 100 persen.

Dari data tersebut diperoleh hasil penghitungan sepat sebagai berikut:

  • Pasangan nomor urut satu Kurnia Agustina dan Usman Sayogi 30,8 persen
  • Pasangan nomor urut dua Yena Iskandar Masoem dan Atep Rizal 12,8 persen
  • Pasangan nomor urut tiga Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan 56,4 persen

Dapat dilihat, dari data quick count tersebut nomor urut tiga pasangan Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan lebih unggul dibandingkan dua pasangan lainnya.

Menarik untuk disimak, Sahrul Gunawan menjadi calon Wakil Bupati Bandung terkaya dibandingkan dengan calon Wakil Bupati Bandung lainnya.

Baca Juga: Bumbu Pilkada 2020: Ibu Muda Melahirkan di TPS hingga Foto Artis Korea Suga BTS di Surat Suara

Total kekayaan Sahrul Gunawan mencapai Rp22.432.458, jauh dibandingkan dengan Usman Sayogi dan Atep yang masing-masing memiliki kekayaan sebesar Rp7.000.509.766 dan Rp2.865.000.000.

Menurut e-lhkpn.kpk.go.id, harta kekayaan Sahrul Gunawan sebagian besar disumbangkan dari tanah dan bangunan bahkan totalnya mencapai Rp23.876.000.000.

Tanah dan bangunan milik Sahrul Gunawan di Kota Bogor seluas 3.184 meter persegi dinilai sebesar Rp10.176.000.000, ditambah tanah dan bangunan seluas 47 meter persegi di Jakarta Selatan dihargai sebesar Rp1.700.000.000, Sahrul juga tercatat memiliki properti di Jakarta Selatan seluas 147 meter persegi yang bernilai Rp7.000.000.000.

Baca Juga: Ini Alasan Mahfud MD Ungkap Langkah Jokowi Menyelesaikan Kasus Habib Rizieq Shihab

Selain itu, tanah dan bangunan di Tangerang Selatan seluas 112 meter persegi memiliki nilai Rp5.000.000.000 jika diuangkan.

Kas dan setara kas yang dimiliki artis 90-an ini mencapai Rp302.113.711. Jika tidak memiliki hutang sebesar Rp2.225.504.253, Sahrul seharusnya memiliki harta kekayaan sebesar Rp24.658.113.711.***

Editor: Rahman Agussalim

Sumber: LHKPN

Tags

Terkini

Terpopuler