Anda Ingin Sukses dengan Cepat dan Mudah? Berikut Caranya Kata Ustadz Adi Hidayat

- 21 Juli 2022, 21:51 WIB
Ustaz Adi Hidayat memberikan tips dan cara agar bisa mendapatkan kesuksesan dengan mudah dan cepat, simak selengkapnya.
Ustaz Adi Hidayat memberikan tips dan cara agar bisa mendapatkan kesuksesan dengan mudah dan cepat, simak selengkapnya. /Youtube/Sirathal Mustaqim

 

POTENSI BISNIS - Sukses merupakan hal yang paling didambakan semua orang dalam menjalani kehidupan di dunia.

Sukses memiliki berbagai arti, tergantung bagaimana seseorang itu mengartikan sukses di dalam dirinya.

Makna sukses beragam bisa dalam hal pekerjaan yang mumpuni, memiliki banyak uang, memiliki jabatan, sukses dalam pendidikannya.

Baca Juga: Pasangan Baru Nikah Pengen Cepat Dapat Momongan, Begini Menurut dr. Zaidul Akbar

Bisa dibilang sukses itu merupakan keberhasilan seseorang dalam mencapai tujuan sesuai yang telah ia rencanakan.

Namun jalan setiap orang berbeda-beda, ada yang sukses dengan cara yang mudah, ada pula yang jalan menuju sukses itu berliku dan penuh tantangan.

Dikutip Potensibisnis.com dari Youtube Dakwah, berikut cara agar waktu sukses dipercepat dengan mudah.

Taqwa merupakan hal utama dalam menjalani hidup, terdapat pada Q.S. Al-Baqarah ayat 282 "Engkau tingkatkan taqwa kepada Allah, Maka Allah Tambahkan pengetahuan." Ucap Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Tak Banyak yang Tahu, Bentuk Lidah Mampu Ungkap Keberuntungan dan Karakter Seseorang

Jadi untuk Anda yang sedang menempuh pendidikan, tingkatkanlah ketaqwaanmu dengan Shalat dan mengaji.

Nabi Saw berfirman, "sungguh malaikat yang bertugas pada malam dan siang menyaksikan semua bacaan bacaan yang dilakukan di waktu subuh."

"Saking berharganya waktu subuh itu, orang jaman dahulu bergegas bangun sebelum subuh tiba dengan shalat tahajud." Tambah Ustadz Adi Hidayat

Satu jam sebelum subuh merupakan waktu yang ideal cara berfikir jerni juga memberikan efek pada jiwa menjadi kuat, ingatan dahsyat, dan cepat memahami sesuatu.

"Banyak manfaat yang kita dapat dari bangun subuh dan melaksanakan tahajud, yaitu supaya pintar, pikiran tenang dan emosi stabil." Tambah Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Zaidul Akbar Ungkap Kurma dan Air Mineral Dianjurkan untuk Sarapan Pagi

Agar terkoneksi dengan Allah, puncaknya apa? Agar mengetahui solusinya, pengetahuan bertambah, sehingga memudahkan untuk mencapai sukses.

Ingin bahagia? terdapat pada Q.S. Al-Baqarah ayat 189 "....Tingkatkan taqwa kepada Allah maka engkau akan bahagia".

Lalu mengapa kita harus meningkatkan taqwa? Allah Menjawab "Agar hidupmu menjadi mudah."***

Editor: M Zam Zam

Sumber: Youtube Dakwah Center


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x