Penderita Hipertensi Harus Tahu, Berikut 7 Makanan Kaya Serat Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi

- 5 April 2022, 14:46 WIB
Berikut inilah jenis makanan kaya serat yang dapat membantu turunkan hipertensi di antaranya alpukar dan brokoli.
Berikut inilah jenis makanan kaya serat yang dapat membantu turunkan hipertensi di antaranya alpukar dan brokoli. /Pixabay//


POTENSI BISNIS - Tekanan darah tinggi atau hipertensi meningkatkan risiko penyakit jantung. Ini 7 makanan kaya serat yang dapat menurunkan tekanan darah tinggi sekaligus menyehatkan jantung.
     
Kita semua tahu bahwa makanan berserat dapat membantu penurunan berat badan, menurunkan kadar gula darah dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Asupan serat harian yang disarankan adalah 25 gram untuk wanita dan 38 gram untuk pria, tetapi sayangnya, kebanyakan dari kita hanya makan sekitar 15-17 gram saja.

Baca Juga: Punya Hipertensi? Inilah 5 Jenis Kacang yang Bisa Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Jika Anda ingin menurunkan tekanan darah tinggi dan ingin menjalani hidup sehat, berikut beberapa sumber serat terbaik yang sama baik untuk kesehatan dan memuaskan Anda.

Sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari laman Pink Villa, inilah jenis makanan kaya serat yang dapat membantu turunkan hipertensi.

1. Buah-buahan
Buah-buahan seperti pir, stroberi, apel, dan pisang merupakan sumber serat yang baik.

Jadi, jika Anda ingin mengemil, pilihlah buah-buahan sebagai kudapan yang sehat. Selain mengandung serat tinggi juga mengandung nutrisi lain seperti potasium, vitamin dan magnesium.

Baca Juga: Prediksi Ikatan Cinta 5 April 2022: Ricky Nekat lakukan Ini pada Keisya Buat Aldebaran Murka

2.  Alpukat
Alpukat adalah makanan kaya serat dapat Anda sertakan dalam diet.  Buah ini juga mengandung lemak baik, vitamin dan karbohidrat.

3. Wortel dan Bit
Wolter merupakan salah satu sayuran yang mengandung banyak serat. Selain serat, juga tinggi vitamin, zat besi, tembaga, magnesium, potasium dan antioksidan.

Sedangkan bit mengandung nitrat anorganik yang bagus untuk mengatur tekanan darah.

4. Brokoli
Sama seperti makanan lain yang disebutkan, sayuran ini juga padat nutrisi dan harus dimiliki oleh mereka yang menderita tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Drama Ikatan Cinta: Al Gundah Gulana Harus Tinggalkan Keluarga hingga Nino Ungkit Hak Asuh Reyna

Brokoli Ini juga kaya akan protein, zat besi, potassium, dan folat yang baik dikonsumsi oleh para penderita hipertensi.

5.  Lentil dan kacang-kacangan
Lentil dan kacang-kacangan kaya dengan protein dan serat yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Selain itu, Anda juga bisa memilih kacang-kacangan seperti kacang merah, kacang split, buncis dan kacang hitam.

6. Oat
Oat adalah salah satu sumber serat terbaik. Selain mengandung serat larut yang disebut oat beta-glucan dapat mengatur tekanan darah, gula darah dan kadar kolesterol.

7. Kacang-kacangan dan Biji-bijian
Kacang-kacangan yang kita semua tahu mengandung banyak nutrisi, termasuk serat, lemak sehat, vitamin E, dan magnesium.

Jadi, selain makan di atas Anda bisa memilih almond, kelapa, pistachio, dan walnut.  sedangkan untuk biji-bijian bisa seperti biji chia, biji bunga matahari, biji labu kaya akan serat, magnesium, fosfor dan kalsium.

Oleh karena itu, makanlah makanan berserat lebih banyak dan kurangi makanan trans fat, makanan kemasan, gorengan, dan beku jika ingin menurunkan tekanan darah tinggi.***

Editor: Babah Pram

Sumber: Pink Villa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah