Cara Menurunkan Hipertensi, Simak 7 Tips yang Bisa Dilakukan Sehari-hari

- 25 Maret 2022, 18:37 WIB
Ilustrasi tekanan darah tinggi. Simak cara menurunkan tekanan darah atau hipertensi dengan melakukan kebiasaan sehat dapat dilakukan sehari-hari./
Ilustrasi tekanan darah tinggi. Simak cara menurunkan tekanan darah atau hipertensi dengan melakukan kebiasaan sehat dapat dilakukan sehari-hari./ /kalhh/pixabay

POTENSI BISNIS - Simak cara menurunkan tekanan darah atau hipertensi dengan melakukan kebiasaan sehat dapat dilakukan sehari-hari.

Sebab, jika hipertensi tak ditangani dengan tepat bisa berdampak buruk untuk kondisi jantung maupun kesehatan tubuh.

Pasalnya, gaya hidup berperan penting dalam mencegah penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Anda Selalu Bersikap Sinis, Mungkin Terkena Risiko Jantung?

Tekanan darah tinggi juga dapat dikontrol dengan gaya hidup sehat.  Memungkinkan untuk menghindari lebih banyak mengonsumsi obat-obatan.

Adapula beberapa cara yang bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi, berikut dikutip PotensiBisnis.com dari laman Mayoclinic.

1. Turunkan berat badan

Penurunan berat badan adalah salah satu perubahan gaya hidup yang paling efektif untuk mengontrol tekanan darah.

Menurunkan bahkan sedikit berat badan jika Anda kelebihan berat badan atau obesitas dapat membantu mengurangi tekanan darah.

Baca Juga: Horoskop Cinta 26 Maret 2022: Scorpio, Virgo, Leo, dan Libra Anda Bahagia dan Puas Bersama Kekasih

Secara umum, Anda dapat mengurangi tekanan darah sekitar 1 milimeter merkuri (mmHg) dengan setiap kilogram (sekitar 2,2 pon) berat badan yang Anda turunkan.

2. Berolahraga secara teratur

Jika Anda memiliki tekanan darah tinggi olahraga dapat membantu Anda menghindari hipertensi.

Beberapa contoh latihan aerobik yang dapat Anda coba untuk menurunkan tekanan darah termasuk berjalan, jogging, bersepeda, berenang atau menari.

Latihan kekuatan juga dapat membantu menurunkan tekanan darah usahakan untuk memasukkan latihan kekuatan setidaknya dua hari seminggu.

Baca Juga: Horoskop 26 Maret 2022: Pisces, Sagittarius, Aquarius, dan Capricorn Berpikir Dua Kali Jangan Sakiti Orang

3. Makan makanan yang sehat

Makan makanan yang kaya biji-bijian, buah-buahan, sayuran dan produk susu rendah lemak dapat menurunkan tekanan darah Anda hingga 11 mm Hg.

Tidak mudah untuk mengubah kebiasaan makan Anda tetapi dengan tips ini dapat menerapkan pola makan yang sehat.

Buat buku harian makanan kemudian menuliskan apa yang Anda makan. Pantau apa yang Anda makan, berapa banyak, kapan dan mengapa.

Baca Juga: Menjelang Ramadhan, Berikut 4 Tips Berolahraga Saat Puasa

4. Kurangi natrium dalam diet Anda

Efek asupan natrium pada tekanan darah bervariasi di antara setiap orang. Secara umum batasi natrium hingga 2.300 miligram (mg) sehari atau kurang.

Selain itu, hal yang bisa dilakukan yaitu baca label makanan apabila memungkinkan kemudian pilihlah makanan dan minuman alternatif rendah sodium yang biasa Anda beli.

5. Berhenti merokok

Berhenti merokok membantu tekanan darah Anda kembali normal. Selain itu, berhenti merokok dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan meningkatkan kesehatan Anda secara keseluruhan.

6. Kurangi kafein

Peran kafein dalam tekanan darah masih diperdebatkan. Kafein dapat meningkatkan tekanan darah hingga 10 mm Hg pada orang yang jarang mengkonsumsinya.

Namun orang yang minum kopi secara teratur mungkin mengalami sedikit atau tidak ada efek pada tekanan darah mereka.

Meskipun efek jangka panjang kafein pada tekanan darah tidak jelas ada kemungkinan tekanan darah sedikit meningkat.

7. Kurangi stres Anda

Stres kronis dapat menyebabkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menentukan efek stres kronis pada tekanan darah.

Luangkan waktu untuk memikirkan apa yang menyebabkan Anda merasa stres seperti pekerjaan, keluarga, keuangan, atau penyakit.

Setelah Anda tahu apa yang menyebabkan stres pertimbangkan bagaimana Anda dapat menghilangkan atau mengurangi stres.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Mayoclinic


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah