Yuk Kenali Jerawat Hormonal dan Cara Mengatasinya

- 8 Oktober 2021, 13:08 WIB
Mengenal jerawat hormonal yang terkadang bikin Anda kurang percaya diri, simak penjelasan ahli berikut ini.
Mengenal jerawat hormonal yang terkadang bikin Anda kurang percaya diri, simak penjelasan ahli berikut ini. /pexels.com/ Anna Nekrashevich

King menjelaskan bahwa estrogen sebenarnya dapat mengatasi jerawat dan membantu menjaga kesehatan kulit.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 8 Oktober 2021: Makan Malam di Rumah Mama Rosa Berlangsung Haru, Akankah Berdarah-darah?

Di sisi lain, progesteron dapat memperburuk kondisi kulit dengan meningkatkan jumlah sebum atau minyak alami yang diproduksi oleh kulit.

Sehingga, wajah akan lebih rentan berjerawat. Testosteron juga merupakan hormon yang dapat meningkatkan produksi sebum.

Ketika kadar progesteron dan testosteron tinggi, akan timbul jerawat hormonal pada wajah.

King menyarankan untuk memperhatikan apakah jerawat yang muncul berhubungan dengan siklus haid.

Seperti dikutip PotensiBisnis.com dari laman Byrdie, berikut beberapa fase siklus haid yang dapat diketahui.

  1. Fase Folikular

Dari sudut pandang hormonal, menstruasi adalah fase pertama dari siklus menstruasi. Namun dermatologis Jennifer Herrmann, mengatakan bahwa cara termudah untuk mengatasi jerawat adalah dengan memulainya pada tahap folikular.

Selama periode tujuh sampai sepuluh hari, estrogen adalah hormon yang bertanggung jawab untuk mempersiapkan lapisan rahim untuk implantasi.

  1. Fase Ovulasi

Selama masa ovulasi yang berlangsung tiga sampai lima hari, banyak terjadi perubahan hormonal, seperti peningkatan hormon perangsang folikel serta hormon luteinizing yang merangsang folikel untuk melepaskan telur.

Halaman:

Editor: Babah Pram

Sumber: Byrdie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah