5 Resep Sederhana Kolak Cocok untuk Takjil, Nomor 3 Banyak yang Suka

- 3 April 2021, 18:06 WIB
Kolak Pisang Sagu Mutiara Hidangan Buka Puasa.
Kolak Pisang Sagu Mutiara Hidangan Buka Puasa. /Tangkap Layar Youtube/Noer Anisya

POTENSI BISNIS – Setiap negara biasanya mempunyai makanan khas Ramadhan masing-masing, tidak terkecuali di Indonesia.

Di tanah air sendiri, Kolak menjadi salah satu menu takjil andalan. Kolak sendiri merupakan menu buka puasa yang berkuah santan dan gula merah, makanan ini memang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia.

Karena selain manis dan gurih, kolak dipercaya bisa memberikan tenaga baru setelah seharian melakukan ibadah puasa.

Baca Juga: Kenali 5 Tips Mengatasi Misinformasi di Internet, Ingat! Jangan Asal Share

Baca Juga: Simak! Trik Membuat Iklan Bagi Pengusaha Online Shop

Berbagai jenis kolak akan mudah ditemui pada bulan Ramadhan, mulai dari rumah makan mewah sampai ditempat kaki lima.

Akan tetapi, jika anda ingin membuat kolak sendiri untuk persiapan bukan puasa, atau untuk didagangkan. Sebenarnya dengan resep sederhana saja anda sudah bisa membuat menu berbuka tersebut.

Dengan membuat kolak sendiri, anda bisa mendapatkan berbagai keuntungan, seperti bisa mengurangi budget pengeluaran, memakan kolak yang lebih higienis, dan anda bisa menyesuaikan resep sesuka hati.

Baca Juga: Tips Kurangi Minum Kopi Sebelum Ramadhan: Ganti dengan Teh

Baca Juga: 5 Tips Sukses Bisnis Reseller Modal Kecil di Tahun 2021

Oleh karena itu, berikut ini 5 resep sederhana Kolak Ubi, Kolak Pisang, Kolak Labu Kuning, Kolak Candil Ketan, dan Kolak Singkong. Sebagai berikut:

1. Resep Kolak Ubi

Bahan-bahan Kolak Ubi:

1 kg ubi jalar

1 gula merah uk besar

1 bks santan uk kecil

1 lembar daun pandan

5 buah nangka

1/2 sdt garam

5 sdm gula pasir (opsi aja kalau kurang manis)

150 ml air

Cara membuatnya adalah :

- Kupas ubi lalu potong sesuai selera, cuci bersih.

- Ada 2 cara untuk memasak ubinya, bisa dikukus atau direbus.

- iris-iris gula merah supaya cepat cair.

- Potong nangka menjadi ukuran kecil.

- Masukan gula merah ke dalam ubi, tunggu sampai mencair.

- Tambahkan air, buah nangka dan daun pandan tunggu sampai mendidih.

- Masukan santan aduk jangan sampai santan pecah.

- Tambahkan garam

Cek rasa, kalau kurang manis tambahkan gula pasir sesuai selera.

2. Kolak Pisang

Bahan-bahan Kolak Pisang:

- 4 bh pisang kepok kuning, potong sesuai selera

- 100 gr gula merah

- 1 kotak kecil santan Kara @65 ml

- 1 lbr daun pandan

- 2 sdm gula pasir (opsional sesuai selera)

- garam sedikit.

- 750 ml air.

Cara membuatnya adalah :

Masukkan air, gula merah dan daun pandan ke dalam sebuah panci, lalu didihkan dengan api kecil sampai gula merah larut dengan air.

Sesekali aduk rata, kemudian tambahkan santan, garam dan gula pasir, lalu aduk rata sampai santan dan gula pasir larut dan menyatu dengan air gula.

Koreksi rasa, apabila terasa kurang manis tambahkan gula pasir.

Lalu tambahkan potongan pisang, kemudian aduk rata dan tunggu sampai pisang berubah warna menjadi agak kecokelatan, karena telah diresapi oleh air gula merah.

3. Kolak Labu Kuning

Bahan-bahan Kolak Labu Kuning:

- 1250 grm labu kuning (1 buah ukuran kecil)

- 150 grm gula pasir

- 25 grm gula merah

- 750 ml Santan encer

- 400 ml Santan kental

- 1 lembar Daun pandan

- 1 sdt garam

Cara Membuatnya adalah:

Kupas labu kuning, hilangkan bijinya, potong kotak2 lalu cuci bersih. Campurkan santan encer, gula pasir, gula merah, garam dan daun pandan lalu rebus hingga mendidih.

Masukkan labu kuning, tutup dan tunggu hingga labu matang dan mendidih, kemudian tuangkan Santan kental, aduk rata, tunggu mendidih sambil diaduk.

4. Kolak Candil Ketan

Bahan-bahanya Kolak Candil Ketan:

- 200 gram gula merah

- 8-4 gelas air

- 9/2 bungkus tepung ketan

- garam secukupnya

- 2 sdm gula pasir

- air hangat secukupnya

- 2 lembar daun pandan

Untuk Saosnya:

- 1 gelas santan kental

- 1 lembar daun pandan

- 1 sdt garam

Cara Membuatnya adalah :

Rebus gula merah dan air sampai gula larut. Saring dan tuang ke panci. Tambahkan sisa air dan daun pandan, lalu campur tepung ketan dengan air hangat dan gula pasir aduk sampai bisa dipulung bulat-bulat.

Sisakan sebagian untuk pengental bubur. Lalu Sisa tepung dicairkan dengan air sampai sedikit encer.

Didihkan rebusan gula, masukkan bulatan candil satu persatu sampai habis.
Jika sudah mengambang semua nya, masukkan sisa tepung. Aduk terus sampai kembali mendidih dan mengental. Koreksi rasa dan matikan api.

Untuk kuah santan:

Masak santan, garam, pandan sampai mendidih dan matikan api. (Santan ini harus lebih asin dari buburnya). Sajikan bubur dengan siraman kuah santan diatas nya.

5. Kolak Singkong

Bahan-bahan Kolak Singkong:

- 500 gram singkong

- 250 gram Gula Merah

- 150 gram gula pasir

- 65 ml Santan Kental

- 1500 ml Air

- 2 lembar Daun Pandan

- 1 Ruan jahe (skip juga boleh)

- Garam

Cara Membuatnya adalah :

Cuci Bersih Singkong dan potong sesuai selera di sarankan tidak terlalu besar agar lebih cepat empuk singkong nya.

Rebus singkong hingga Berasa empuk, masukan Gula merah, gula pasir, jahe dan garam.

Masak dengan api sedang

Masak hingga air Rebusan menjadi sedikit kental.

Lalu masukan santan dan daun pandan, aduk terus supaya santan tidak pecah

Jika sudah mendidih matikan api dan siap di hidangkan.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah