Jadwal MotoGP Catalunya 2022 Lengkap Moto2 dan Moto3, Perebutan Gelar Juara tanpa Marc Marquez

- 1 Juni 2022, 09:58 WIB
Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez. Jadwal MotoGP Catalunya 2022 Lengkap Moto2 dan Moto3, Perebutan Gelar Juara tanpa Marc Marquez./
Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez. Jadwal MotoGP Catalunya 2022 Lengkap Moto2 dan Moto3, Perebutan Gelar Juara tanpa Marc Marquez./ /Instagram.com/@marcmarquez93/

POTENSI BISNIS - Lengkap jadwal MotoGP Catalunya 2022, Moto2 hingga Moto3 yang merupakan seri kesembilan di musim ini.

Balapan MotoGP Catalunya 2022 akan berlangsung di Sirkuit Catalunya, Barcelona pada Minggu, 5 Juni mendatang.

Namun, mulai dari MotoGP Catalunya 2022 dan seterusnya kemungkinan akan kehilangan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Baca Juga: Marc Marquez Mundur dari MotoGP 2022, Stefan Bradl Mendoakan agar Segera Kembali

Marc Marquez akan menjalani operasi cedera humerus pada lengan kanannya usai kecelakaan di GP Italia 2022.

Meski begitu, perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022 akan masih sengit untuk memanaskan Sirkuit Catalunya, Barcelona.

Rider Aprilia Racing, Aleix Espargaro yang memiliki jarak delapan angka dari sang pemuncak klasemen MotoGP 2022 Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Terlebih, Aleix Espargaro sedang dalam kepercayaan diri setelah mendapatkan empat podium beruntun di musim ini.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Catalunya 2022: Saksikan Siaran Langsung di Trans 7 Akhir Pekan Ini

Lokasi sirkuit yang dekat dengan rumahnya di Granollers juga merupakan suatu keuntungan bagi Aleix Espargaro.

Kendati demikian, Fabio Quartararo pun tak bisa diremehkan, meski sempat kurang meyakinkan di beberapa balapan awal.

Namun, El Diablo perlahan mulai kembali tampil apik, khususnya saat balapan memasuki seri benua Eropa.

Meski baru menang satu kali, Fabio Quartararo selalu konsisten dan tak kehilangan poin penting yang membuatnya berhasil memuncaki klasemen.

Baca Juga: Ikatan Cinta Hari Ini: Melaporkan Andin ke Polisi Jadi Boomerang, Ricky Terpaksa Beginikan Elsa

Balapan MotoGP Catalunya 2022 juga akan menjadi tantangan bagi Fabio Quartararo yang pada musim lalu gagal meraih podium.

Finis tiga besar lebih baik dari Fabio Quartararo atau setidaknya mampu bertahan di lima besar untuk mengamankan posisinya sebagai pemimpin klasemen.

Kemudian jangan lupakan juga kedatangan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) yang perlahan mulai merangsek naik ke papan atas klasemen.

Bagnaia kini sudah berada di posisi keempat yang siap mengancam para pebalap di atasnya.

Baca Juga: Keras Kepala! Elsa Laporkan Andin ke Polisi, Sosok Licik Ini Berhasil Cegah Aksi Istri Nino? Ikatan Cinta

Meski selisih poin dengan pebalap tiga besar masih jauh, Bagnaia yang mulai tampil apik bersama Desmosedici GP22 patut diwaspadai.

Kemenangan tentu masih menjadi target Bagnaia pada balapn akhir pekan nanti di MotoGP Catalunya 2022.

Keberadaan Enea Bastianini (Gresini Racing) juga berbahaya, karena dia mampu tampil bagus di saat tak diunggulkan.

Tiga kemenangan yang sudah dikantongi Enea Bastianini didapatkan dengan meyakinkan.

Namun, kendalanya adalah setiap kali merebut kemenangan, penampilannya selalu merosot di balapan di selanjutnya.

Hal tersebut yang membuat Bastianini sedikit kesulitan untuk menempel dua pebalap di atasnya.

Berikut jadwal MotoGP Catalunya 2022

Jumat (3/6/2022)

14.00 - 14.40 WIB: FP1 Moto3
14.55 - 15.40 WIB: FP1 MotoGP
15.55 - 16.35 WIB: FP1 Moto2
18.15 -18.55 WIB: FP2 Moto3
19.10 - 19.55 WIB: FP2 MotoGP
20.10 - 20.50 WIB: FP2 Moto2

Sabtu (4/6/2022)

14.00 - 14.40 WIB: FP3 Moto3
14.55 - 15.40 WIB: FP3 MotoGP
15.55 - 16.35 WIB: FP3 Moto2
17.35 - 18.15 WIB: Kualifikasi Moto3
18.30 - 19.00 WIB: FP4 MotoGP
19.10 - 19.50 WIB: Kualifikasi MotoGP
20.10 - 20.50 WIB: Kualifikasi Moto2

Minggu (5/6/2022)

16.00 WIB: Balapan Moto3
17.20 WIB: Balapan Moto2
19.00 WIB: Balapan MotoGP

***

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x