Jelang MotoGP Inggris 2021: Valentino Rossi Bakal Unjuk Gigi

- 27 Agustus 2021, 13:14 WIB
Dok. Valentino Rossi pebalap Petronas Yamaha SRT. Jelang MotoGP Inggris 2021: Valentino Rossi Bakal Unjuk Gigi.*
Dok. Valentino Rossi pebalap Petronas Yamaha SRT. Jelang MotoGP Inggris 2021: Valentino Rossi Bakal Unjuk Gigi.* /REUTERS/Pedro Nunes


POTENSI BISNIS - Jelang MotoGP Inggris 2021, pebala veteran Valentino Rossi menyatakan, tampil optimias dengan memamerkan kemampuannya taklukan Sirkuit Silverstone.

Pada akhir pekan ini, akan dihelat MotoGP Inggris 2021, yang merupakan seri ke-12 di Silverstone.

Dijadwalkan MotoGP Inggris 2021 akan dimulai dari sesi latihan bebeas (FP1) dan (FP2) pada Jumat ini.

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2021 Sementara: Quartararo Dibayangi Bagnaia, Johann Zarco Merosot

Kemudian, akan berlanjut pada sesi FP3, FP4 hingga babak kualifikasi MotoGP Inggris 2021 pada Sabtu, 28 Agustus.

Sebelumnya, Valentino Rossi sempat gagal di 10 seri MotoGP tahun ini untuk unjuk gigi, dan di seri terakhir masuk delapan besar.

Kemudian, Valentino Rossi mempunyai keyakinan meraih hasil bagus saat mengaspal di Siverstone, MotoGP Inggris 2021.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Inggris 2021: Quartararo Bakal Dihentikan Joan Mir dan tim Ducati Jadi Juara Dunia Musim Ini

Rekam jejak di sirkuit ini, menjadi faktor yang membuat pebalap Petrona Yamah SRT itu merasakan percaya diri lebih.

"Saya suka Silverstone, ini merupakan trek yang luar biasa dan satu di antara favorit saya. Ini merupakan sirkuit yang panjang dan lengkap."

"Lintasan cepat, medium section, dan memerlukan kemampuan teknis di beberapa tempat," kata pebalap berjulu The Doctor itu.

Baca Juga: Saksikan Opening Ceremony BRI Liga 1 2021: Live Streaming Bali United vs Persik Kediri di Indosiar

"Saya biasanya cukup cepat di sana, semoga tahun ini juga dan didukung cuaca yang bagus," tambah Valentino Rossi dikutip dari GPOne.

Sepanjang kariernya, di level MotoGP kelas premier, Rossi sudah enam kali juara di Inggris, dengan rincian empat kali juara GP dan dua kali di kelas 500cc.

Selain itu Valentino Rossi juga 12 kali naik podium di Silverstone. Kemenangan The Doctor di GP Inggris terjadi pada tahun 2015.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Champions: Manchester City Bertemu PSG di Grup Neraka Paling Royal

Setelah itu, Rossi dua kali finis dan sekali finis keempat dalam GP Inggris tahun 2016 sampai 2019.

Simak hasil FP1 MotoGP Inggris 2021, dan GP Inggris ini sempat dibatalkan lantaran terdampak pandemi Covid-19.

Jadwal MotoGP Inggris 2021:

Jumat, 27 Agustus 2021

FP1 : 15.55-16.40 WIB

FP2 : 20.10-20.55 WIB

Sabtu, 28 Agustus 2021

FP3 : 15.55-16.40 WIB

FP4 : 19.30-20.00 WIB

Kualifikasi : 20.10-20.50 WIB

Minggu, 29 Agustus 2021

Live race pukul 19.00 WIB

***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: GPOne


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah