Jelang MotoGP Belanda 2021 Yamaha Tunjuk Garrett Gerloff Gantikan Franco Morbidelli

- 24 Juni 2021, 13:59 WIB
Garrett Gerloff ditunjuk Yamaha gantikan Franco Morbidelli di MotoGP Belanda 2021 yang cedera lutut.*
Garrett Gerloff ditunjuk Yamaha gantikan Franco Morbidelli di MotoGP Belanda 2021 yang cedera lutut.* /Motogp.com


POTENSI BISNIS - Pebalap World Superbike (WSBK) Garrett Gerloff yang kini berusia 25 tahun itu kembali turun gantikan pebalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli.

Gerloff sudah empat kali merebut podium di ajang WSBK, dan menjadi kesempatan dirinya untuk unjuk gigi di ajang kelas premier MotoGP Belanda 2021 akhir pekan ini.

"Saya sangat semangat dengan kesempatan kali ini. Saya bukan seseorang yang lari dari tantangan. Jadi saya siap untuk bersaing di lintasan," kata Gerloff dilansir dari situs resmi Motogp.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2021: Franco Morbidelli Dipastikan Absen

Gerloff mengaku, jika balapan akhir pekan merupakan sirkuit baru baginya. Gerloff pun mengatakan suka untuk mencoba trek baru.

"Ini akan menjadi sirkuit baru bagi saya. Saya suka mencoba trek baru, terlihat menyenangkan. Cepat, serta sangat cocok denan gaya berkendara saya. Saya sudah tak sabar menggeber Yamaha M1 lagi, kita lihat saja," ujar Gerloff.

"Saya merasa baik dan ingin berterima kasih kepada Yamaha dan tim karena telah mempertimbangkan saya. Ini tak akan mudah, tapi saya akan memberikan yang terbaik," kata dia.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Belanda 2021: Marquez Percaya Diri Naik Podium Akhir Pekan Ini

Jelang balapan MotoGP Belanda 2021, pebalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli dipastikan absen.

Sehingga tim Petronas Yamaha SRT memutuskan untuk menunjuk pebalap superbike gantikan Franco Morbidelli di MotoGP Belanda 2021.

Franco Morbidelli mengalami cedera lutut setelah alami insiden dalam sesi latihan pada Selasa, 22 Juni 2021.

Baca Juga: Klasemen Lengkap MotoGP Usai Marc Marquez Juara di Sachsenring Jerman

Dengan begitu, pebalap berusia 26 itu harus dirawat dan tak bisa mengikuti balapan MotoGP Belanda 2021 pada Minggu, 27 Juni 2021 mendatang.

Kompetisi MotoGP Belanda 2021 ini akan digelar di Sirkuit Assen, dengan rangkaian latihan bebas dimulai dari Jumat, 26 Juni 2021, dilanjutkan dengan kualifikasi pada Sabtu, 26 Juni 2021.

Tim Petronas Yamaha SRT pun langsung bergerak mencari pengganti ridernya, yakni Franco Morbidelli.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 24 Juni 2021: Nino Bimbang Ceraikan Elsa, Bukti Majalah Couple Lenyap Aldebaran Marah

Yamaha menunjuk pebalap asal Amerika Serikta, Garret Gerlof untuk mengisi posisi Franco Morbidelli di MotoGP Belanda 2021, Sirkuit Assen.

Tentu Garloff bukanlah nama yang asing untuk para pembalap MotoGP. Sebab, pada musim lalu, Gerloff juga sempat tampi sebagai pebalap pengganti Yamaha, yakni Valentino Rossi di MotoGP Eropa 2020 lalu.

Pada saat itu, Valentino Rossi yang dalam tahap penyembuhan usai terpapar virus corona membutuhkan bukti kalau ia sudah terbebas dari penyakit tersebut.

Sambil menunggu tes yang belum keluar, Yamah Petronas menunjuk Gerloff untuk menggantikan pebalap berjuluk The Doctor kala itu.

Gerloff pun hanya sempat merasakan sesi latihan bebas pertama dan kedua di Sikuit Ricardo Tomo, Valencia.

Lantaran Valentino Rossi sudah dinyatakan negatif Covid-19. Sehingga, Gerloff belum benar-benar bisa merasakan sensasi belapa di kelas premier MotoGP.

Rasa penasaran Gerloff tampaknya akan segera berakhir karena ia sekali lagi mendapatkan kesempatan untuk ikut balapan dengan menggunakan motor YZR-M1.

Ia dipercaya lagi oleh Yamaha kali ini untuk menggantikan Franco Morbidelli dalam balapan MotoGP Belanda 2021.***

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x