Siap Jadi Tuan Rumah Piala Menpora 2021, Panpel Cek Kondisi Si Jalak Harupat dan GBLA

- 27 Februari 2021, 06:50 WIB
budi bram rachman
budi bram rachman /foto: instagram @budibram/

POTENSI BISNIS – PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) saat ini tengah menyiapkan pelaksanaan Piala Menpora 2021, termasuk penunjukan stadion yang akan menjadi tuan rumah turnamen pramusim ini.

Saat ini sudah ada empat kota yang disiapkan menjadi tuan rumah Piala Menpora 2021 yakni Bandung, Sleman, Solo, dan Malang.

Bandung jadi salah satu kota yang ditunjuk menjadi tuan rumah perhelatan turnamen pra kompetisi Piala Menpora 2021 mulai 21 Maret nanti.

Baca Juga: Elizabeth Olsen, Fakta Menarik Bintang Wanda Vision Sampai Daftar Film yang Dibintanginya

Sebagai tuan rumah, panitia pelaksana lokal di Bandung sudah siap-siap melakukan ancang-ancang persiapan.

Bandung memiliki dua stadion yang bisa menjadi venue perhelatan Piala Menpora, yakni Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Gedebage Bandung lalu Si Jalak Harupat di Soreang Kabupaten Bandung.

Keduanya memungkinkan untuk menjadi tempat berlaga, walau harus dilakukan cek lebih lanjut.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Sabtu, 27 Februari 2021: Trans7, Net TV, dan SCTV Bisa Jadi Pilihan Teman Akhir Pekan

Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita mengatakan, pihaknya merencanakan akan menggunakan Stadion si Jalak Harupat (SJH) sebagai venue pertandingan di Bandung.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Liga Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x