Jadwal Liga Champions: Young Boys vs Manchester United, Live SCTV dan Vidio.com

13 September 2021, 19:45 WIB
Jadwal Liga Champions: Young Boys vs Manchester United, Live SCTV dan Vidio.com.* /REUTERS/Michael Dalder.

POTENSI BISNIS - Pertandingan pembuka Liga Champions UEFA musim 2021-2022 akan mempertemukan laga antara Young Boys yang akan menghadapi Manchester United.

Pertandingan tersebut dapat disaksikan melalui televisi SCTV dan Layanan Streaming Vidio.

Young Boys vs Manchester United akan bertanding di Stadion Wankdorf Pukul 23.45 WIB.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Aubameyang Bawa Arsenal Memenangkan Laga atas Norwich City

Seperti yang dilansir PotensiBisnis.com dari Sportskeeda, Young Boys akan berhadapan dengan Manchester United pada laga pembuka babak penyisihan grup F Liga Champions UEFA.

Young Boys yang datang ke pertandingan kali ini berbekal kemenangan 4-0 dari FC Zurich yang diasuh oleh Andre Breitenreiter.

Gol pemain sayap mereka Christian Fassnacht dan Meschak Elia dan dua gol pada babak kedua dari Michel Aebischer menjadi penentu kemenangan bagi Young Boys yang diasuh oleh David Wagner.

Baca Juga: Apa Warna Favorit Anda? Jawabannya Ungkap Gaya Seksual Menurut Sains

Sementara itu, Manchester United telah mengalah Newcastle United dengan skor 4-1 di Liga Inggris.

Dengan gol yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo, satu gol dari Bruno Fernandes dan satu gol dari Jose Lingard memastikan kemenangan bai Manchester United.

Sedangkan, Newscastle United mencetak satu gol hiburan melalui Javi Manquillo.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta dan Karir 14 September 2021: Libra, Scorpio dan Sagitarius Komunikasi Ambigu

Head-to-Head Young Boys vs Manchester United.

Dalam dua pertemuan terakhir antara kedua tim, Manchester United telah memenangkan dua pertanding tersebut.

Kedua klub terakhir bertemu pada pertandingan Liga Champions musim 2018, dengan Manchester United dapat mengalahkan Young Boys dengan skor 1-0.

Gol di penghujung babak kedua melalui Marouane Fellani memastikan kemenangan bagi Manchester United.

Baca Juga: Soal Revisi P3SPS, KPID Jawa Barat Pastikan Mengawal Prosesnya

Berita terakhir Young Boys vs Manchester United.

Young Boys pada pertandingan kali ini tidak akan diperkuan oleh Fabian Lustenberger, Jean-Pierre Nsame dan Joel Monteiro yang sedang mengalami cedera.

Sedangkan pemain lainya seperti Jordan Lefort dan Esteban Petignat diragukan untuk tampil dalam pertandingan kali ini.

Sementara itu, Manchester United tidak akan diperkuat Alex Telles, Amad Diallo dan Marcus Rashford dan sisanya seperti Edinson Cavani, Scott McTominay, Phil Jones dan Dean Henderson diragukan untuk tampil dalam pertandingan kali ini

Perkiraan Susunan Pemain Young Boys Manchester United

Young Boys (4-4-2): David von Ballmoos, Silvan Hefti, Sandro Lauper, Mohamed Ali Camara, Ulisses Garcia, Christian Fassnacht, Christopher Martins Pereira, Michel Aebischer, Moumi Ngamaleu, Meschak Elia, Jordan Siebatcheu

Manchester United (4-2-3-1): David de Gea , Diogo Dalot, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw, Donny van de Beek, Fred, Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Jesse Lingard, Cristiano Ronaldo

Prediksi Young Boys vs Manchester United

Young Boys saat ini diperkuat oleh manajer baru mereka yaitu David Wagner.

Manajer yang kini berusia 49 tahu itu tidak asing dengan tim di Liga Inggris dan sebelumnya pernah menangani Huddersfield Town.

Setelah musim yang mengecewakan dengan Schalke, performa Wagner pun menurun dan tugas yang baik dengan tim saat ini pasti akan membantunya.

Di sisi lain, Manchester United akan penuh dengan kepercayaan diri, setelah kembalinya Ronaldo untuk mengisi kembali skuad.

Sementara itu pemain baru lainya, seperti Raphael Varane dan Jadon Sancho juga menimakti awal yang baik.

Dalam pertandingan kali ini Manchester United diperkirakan akan memenangkan pertandingan kali ini.

Berikut ini adalah jadwal dan live pertandingan Liga Champions UEFA musim 2021-2022, Selasa, 14 September 2021 pukul 23.45 WIB.

Young Boys vs Manchester United

Link Streaming SCTV

*Disclaimer: Link yang tercantum merupakan bagian dari informasi untuk pembaca, PotensiBisnis.com tidak bertanggungjawab atas hasil kualitas tayangan, maupun Copyright, perlu menaati segala kebijakan yang berlaku.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: sportkeeda.com

Tags

Terkini

Terpopuler