Christiano Ronaldo Sempat Kena Serangan Jantung, Simak Prediksi Belgia vs Portugal Euro 2020

27 Juni 2021, 20:43 WIB
Christiano Ronaldo /twitter.com/Cristiano

POTENSI BISNIS - Tidak banyak yang tahu bahwa Kapten Timnas Portugal di Euro 2020 sempat kena serangan jantung saat berumur 15 tahun.

Momen pahit itu dialami Christiano Ronaldo 21 tahun lalu, tepatnya pada tahun 2000.

Ibunda Christiano Ronaldo, Maria Dolores Averio dengan cepat melakukan tindakan dengan membawa CR7 ke rumah sakit.

Baca Juga: Link Streaming Belanda vs Ceko 16 Besar Euro 2020: Prediksi Susunan Pemain Malam Ini Live di Mola TV

"Jantungnya berdetak kencang ketika dia (Christiano Ronaldo) tidak berlari" kata Maria Dolores dikutip potensibisnis.pikiran-rakyat.com dari Sportskeeda.

Moria juga menjelaskan bahwa Ronaldo sempat dikasih laser untuk menyembuhkan penyakitnya.

"Tim medis menggunakan semacam laser untuk membakar sumber masalah," ujar Maria.

Sang ibu sempat khawatir, Christiano Ronaldo menyerah untuk bermain sepak bola.

"Saya khawatir, karena ada kemungkinan dia menyerah bermain sepakbola" kata Maria Dolores.

Beruntungnya nyawa Christiano Ronaldo terselamatkan dan sembuh seperti sediakala.

Christiano Ronaldo berhasil membawa timnas Portugal menjuarai Euro 2016 silam.

Baca Juga: Hasil MotoGP Belanda 2021: Dua Yamaha Monster Fabio Quartararo dan Maverick Vinales Juara 1-2

Kini di umur yang sudah tak lagi muda, Christiano Ronaldo masih tajam dengan mencetak dua goal di pertandingan pembuka Grup F Euro 2020.

Prediksi Portugal vs Belgia

Prediksi Portugal vs Belgia babak 16 besar Euro 2020 menyajikan kesiapan kedua timnas antara Belgia vs Portugal.

Kedua tim dihuni oleh pemain bintang kelas atas di benua Eropa.

Portugal dihuni oleh straiker gacor yakni Christiano Ronaldo yang kini memimpin sebagai top skor Euro 2020.

Belgia lolos sebagai juara Gruo B, sementara Portugal finish di posisi ketiga grup F.

Timnas Belgia menunjukan performa yang menakjubkan, namun di sisi lain Portugal juga tak kalah bagus.

Prediksi Susunan Pemain

Belgia (3-4-2-1)

Courtois; Vertonghen, Boyata, Alderweireld; Thorgan Hazard, Witsel, Tielemans, Meunier; Eden Hazard, De Bruyne; Lukaku.

Portugal (4-3-3): Patricio; Guerreiro, Pepe, Dias, Dalot; Sanches, Pereira, Moutinho; Jota, Ronaldo, Bernardo Silva.***

Editor: Rahman Agussalim

Tags

Terkini

Terpopuler