Jadwal MotoGP Jerman 2021: Mampukan Marquez Bangkit di Sachsenring, Bagaimana dengan Rossi?

16 Juni 2021, 09:51 WIB
Jadwal MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring /Instagram.com/ @marcmarquez93


POTENSI BISNIS - Jadwal MotoGP 2021, seri Jerman akan digelar akhir pekan ini, pada Minggu 20 Juni 2021.

Rangkaian balapan MotoGP Jerman 2021, dimulai dari Jumat, 18 Juni 2021 hingga live race pada akhir pekan ini.

Seluruh balapan MotoGP Jerman 2021 akan dimulai dari latihan bebas/free practice (FP), di antaranya FP1, FP2, FP3, dan FP4 pada Jumat 18 Juni 2021.

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2021: Quaratararo Diganjar Dua Penalti Hingga Turun Finis Posis ke-6 di GP Catalunya

Dilanjutkan, dengan sesi kualifikasi pertama dan kedua pada Sabtu 19 Juni 2021 hingga kemudian race pada Minggu 20 Juni 2021.

MotoGP Jerman 2021 ini akan dihelat disirkuit Sachsenring, setelah balapan di sikuit sepanjang 3,7 km itu, dibatalkan pada tahun lalu karena pandemi.

Dengan layout yang sempit dan 10 tikungan ke kiri, Sirkuit Sanchsenring telah menjadi ladang subur tim Repsol Honda yang memenangi balapan di sana sejak 2010 lalu.

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2021 Seri Jerman Lengkap: Nasib Valentino Rossi dan Marc Marquez di Unjung Tanduk

Marc Marquez tak terelakkan lagi menadi raja di Sachsenring setelah tak terkalahkan di tujuh balapan terakhir kelas premier di sana.

Namun, pebalap asal Spanyol itu menyadari ketika datang ke Jerman, untuk meneruskan rentetan kemenangan bukanlah prioritasnya akhir pekan ini.

Mengingat ia belum fit 100 persen dari cedera yang membuatnya absen sembilan bulan dari balapan MotoGP.

Senin lalu, pada tes Barcelona, Catalunya, Marquez melahap jumlah lap paling banyak ketimbang pebalap lainnya.

Ia sembari meneruskan adaptasi gaya membalap di atas motor RC213V dengan kondisi fisiknya untuk memaksimalkan hasil pada akhir pekan ini.

Di sisi lain, pebalap Petronas Yamah SRT, Valentino Rossiz belum mampu tampil konsisten, performanya masih mengalami pasang surut hingga seri ketujuh MotoGp 2021.

Berbagai kendala masih dirasakan Valentino Rossi hingga kini, baik dari sisi teknis terkait motor YZR-M1 hingga sisi nonteknis.

Namun, sejauh ini hasil terbaik yang mampu diraih The Doctor itu yakni behasil finis di urutan ke-10 pada MotoGP Italia 2021.

Rapor merah sempat dicatatan Valentino Rossi pada MotoGP 2021 saat ia empat kali gaga membawa pulan poin.

Berikut jadwal MotoGP Jerman 2021;

Jumat, 18 Juni 2021

14:55-15:40 WIB FP1

19:10-19:55 WIB FP2

Sabtu, 19 Juni 2021

14:55-15:40 WIB FP3

18:30-19:00 WIB FP4

19:10-19:25 WIB Kualifikasi 1

19:35-19:50 WIB Kualifikasi 2

Minggu, 20 Juni 2021

Warm Up 14:40-15:00 WIB

Live Race MotoGP puku 19:00 WIB

***

Editor: Pipin L Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler