Thomas Tuchel Lepaskan Kutukan Chelsea, 7 Tahun The Blues Tak Masuk 8 Besar Liga Champions

18 Maret 2021, 20:06 WIB
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, berbicara soal hasil di Liga Champions. /instagram.com/@chelseafc/

POTENSI BISNIS - Dalam lanjutan liga Champions, Chelsea berhasil memenangkan pertandingan melawan Atletico Madrid dengan skor 2-0.

Bermain di markasnya Stamford Bridge, Chelsea berhasil mengkandaskan asa Tim asal kota Madrid tersebut.

Masing-masing gol diciptakan oleh Hakim Ziyech pada menit 34, dan Emerson di menit 90+4.

Baca Juga: BNN Sebut Peredaran Narkoba Meningkat 143,64 Persen pada Tahun 2021

Dengan hasil ini menjadikan anak asuh Thomas Tuchel itu menjadi tim dari Liga Inggris satu-satunya yang tersisa di kompetisi bergengsi Liga Champion.

Striker Luis Suarez tidak memberikan pengaruh apa-apa pada permainan Atletico Madrid saat menghadapi Chelsea di Stamford Bridge. Twitter @ESPNFC

Pencapaian Chelsea sangat menakjubkan tahun ini, pasalnya Chelsea terakhir kali merasakannya tujuh tahun yang lalu.

Lewat tangan dinginnyalah, Chelsea untuk pertama kali lolos ke 8 besar Liga Champions.

Dalam 13 pertandingan di semua kompetisi, Chelsea belum terkalahkan sejak dilatih oleh Thomas Tuchel.

13 pertandingan, 11 cleansheets, 9 kemenangan, 0 kekalahan.

Baca Juga: Meskipun Banyak Kendala Minor, Jasa Marga Tetap Optimis Bisa Resmikan Jakarta Outer Ring Road akhir Maret 2021

Untuk diketahui, Thomas Tuchel adalah seorang mantan pemain sepak bola berkewarganegaraan Jerman.

Ia begitu dipuja berkat pengetahuan taktis dan gaya permainannya.

Karier kepelatihan Tuchel juga sering diidentikkan dengan hubungan yang tak harmonis dengan atasannya.

Kariernya sepak bolanya harus berakhir pada usianya yang ke 25, karena cedera tulang rawan lutut kronis yang ia alami.

Oleh sebab itulah, menjadikannya awal karir kepelatihan pada tahun 2000 bersama tim junior VfB Stuttgart selama lima tahun.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Pelatihan Prakerja Menurut Jokowi, Jangan Salah Pilih!

Malang melintang melatih di beberapa klub, menjadikan ia semakin menunjukkan tajinya sebagai pelatih.

Hingga yang terakhir sampai saat ini ia menjabat sebagai manajer Chelsea.***

Editor: Rahman Agussalim

Tags

Terkini

Terpopuler