Peduli Lingkungan, Dosen Universitas Sanggabuana Bersama PLN Bangun Fasilitas Pengelolaan Sampah di Cimekar

20 Juli 2023, 13:28 WIB
Peduli Lingkungan, Dosen Universitas Sanggabuana, PLN dan Karang Taruna Desa Cimekar Bangun Pengelolaan Bank Sampah /

 

POTENSI BISNIS - Sebagai wujud kepedulian terhadap pelestarian lingkungan dan pengelolaan sampah PT PLN Enjiniring bersama dengan Dosen-dosen Direktorat Vokasi Universitas Sanggabuana YPKP melakukan kerjasama dengan Kappsa (Komunitas Kampung Pasantren Peduli Sampah), kerjasama itu meliputi sosialisasi dan pembangunan fasilitas pengelolaan sampah.

Bertempat di Kampung Pasantren RW 17, XD PT PLN Enjiniring dan Direktorat Vokasi Sanggabuana YPKP menggandeng Kappsa melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang kepedulian lingkungan terutama sampah untuk meningkatkan nilai ekonomis dalam pengelolaan sampah.

Acara dilaksanakan Selasa 18 Juli 2023 dimulai dari pukul 10.00 sampai 16.00 WIB. Selain dari pihak-pihak yang bekerjasama acara dihadiri pula oleh Masyarakat sekitar, Karang Taruna Satya Bhakti Desa Cimekar, Tokoh masyarakat, Dosen dan Mahasiswa Universitas Sanggabuana YPKP serta perwakilan dari anggota KADIN Jabar.

Baca Juga: Kabar Gembira! Beasiswa Unggulan Kemdikbud 2023 Akan Dibuka, Siapkan Diri untuk Mewujudkan Impian

Dalam sambutannya Kepala Desa Cimekar Iwan Dharmawan menyampaikan "Saya atas nama pribadi, Pemerintah Desa dan Perwakilan warga desa cimekar mengucapkan terimaksih banyak kepada CSR PT PLN Enjiniring dan tim dosen dari Direktorat Vokasi Sanggabuana YPKP Univ atas edukasi dan bantuan fasilitas pengelolaan sampah di kampung pasantren RW 17 Desa Cimekar. Mudah-mudahan bantuan dan kerjasama ini akan berlanjut tidak hanya satu atau dua kali."

Di tempat yang sama Dawam Multazam selaku Ketua Kappsa menyambut gembira kerjasama ini "Saya mewakili Kappsa dan warga Kampung Pasantren mengucapkan banyak terimakasih Kepada PT PLN Enjiniring, Team Dosen, Mahasiswa Universitas Sanggabuana YPKP Sanggabuana dan Pemerintahan Desa Cimekar atas sudah dibangunnya kerjasama ini, semoga kerjasama ini menjadi bagian dari solusi dan semakin berkembangnya Kappsa kedepannya baik secara fasilitas dan pengelolaan."

Sri Wahyuni sebagai perwakilan dari team Dosen Direktorat Vokasi Sanggabuana YPKP sekaligus Ketua Penyelenggara dan Penanggungjawab program PKM( pengabdian Kepada masyarakat) mengungkapkan "Program ini bertema edukasi pengelolaan Bank Sampah, ini adalah bagian dari perhatian kami serta program pengabdian masyarakat dan kepedulian kami terhadap kelestarian lingkungan hidup, maka dari itu kami bekerjasama dengan PLN Enjiniring mendukung tim pengelola sampah lokal yaitu Bank Sampah Kappsa (Komunitas Kampung Pasantren Peduli Sampah) yang terdapat di RW 17 Desa Cimekar. Kami berkomitmen untuk mendampingi Bank Sampah Kappsa untuk lebih berkembang, maju dan kedepannnya siap menuju daya saing."

Baca Juga: Siswa dan Guru di Jayapura Antusias Sambut Jokowi di Agro Edu

Dikesempatan yang sama Katherine Amaranila yg sengaja hadir dari Jakarta bersama Srikandi Indonesia selaku Sekertaris PT PLN Enjiniring mengutarakan "Saya mawakili perusahaan PLN Enjiniring mengemban amanah untuk melayani masyarakat dalam program-program sosial kemasyarakatan melalui CSR yang kami miliki yang sebagian diperuntukan untuk kesosialan dari berbagi sisi, diantaranya yaitu dengan pengelolaan sampah. CSR dari perusahaan kami tidak hanya terbatas untuk pembangunan fasilitas sampah saja, kedepannya kami akan mendampingi Bank Sampah ini berkembang dan menciptakan inovasi-inovasi baru pemanfaatan sampah, misalnya : Budidaya Maggot, Pembuatan Briket, Paping blok atau batako dari sampah dan lainnya." Yang diharapkan menjadi sebuah industri berlanjut untuk bisa dikembangkan dan bermanfaat bagi masyarakat banyak.

Program kerjasama ini tentulah sangat positif, selain dari membangun kesadaran masyarakat akan sampah yakni dapat membantu pemerintah daerah (Pemda) dalam mengurangi volume sampah serta merubah cara pandang dan prilaku masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan serta belajar memilahkan sampah dan bisa mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat.

Perlu diketahui pula bahwa Kappsa ini sudah berjalan sekitar 5 tahun dan mampu mengolah sampah yang dihasilkan masyarakat RW 17 dan sekitarnya menjadi residu dan memanfaatkan sampah organik menjadi pakan Maggot. Sampah yang sudah ditanggulangi kurang lebih 8 ton dalam sebulan.

Semoga kerjasama CSR PT PLN Enjiniring dan Universitas Sanggabuana Direktorat Vokasi serta Kappsa menjadi solusi bagi permasalahan lingkungan diantaranya Sampah, dan melahirkan gerakan ekonomi kreatif bagi masyarakat sekitar dan menjadi contoh cara pengelolaan sampah yg produktif serta meningkatkan nilai ekonomis bagi masyarakat khususnya di Desa Cimekar.***

Editor: Rahman Agussalim

Tags

Terkini

Terpopuler