Sudah Diincar? Gatot Nurmantyo Ungkap Handphone Tokoh KAMI Diretas, dan Ada yang Kendalikan

- 14 Oktober 2020, 18:27 WIB
Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia, Gatot Nurmantyo.   Sudah Diincar? Gatot Nurmantyo Ungkap handphone Tokoh KAMI Diretas, dan Ada yang Kendalikan.
Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia, Gatot Nurmantyo. Sudah Diincar? Gatot Nurmantyo Ungkap handphone Tokoh KAMI Diretas, dan Ada yang Kendalikan. /nurmantyo_gatot/

POTENSIBISNIS - Polisi telah mengonfirmasi mengamankan 8 aktivis KAMI secara maraton.

Kedelepan aktivis KAMI itu diduga terlibat dalam memovrokasi massa aksi tolak UU Omnibus Law dan ujaran kebencian.

Dengan ditangkapnya kedelapan aktivis, Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia, Gatot Nurmantyo angkat bicara.

Baca Juga: Terkait Pernyataan Ali Ngabalin Kemarin, Muncul Sejumlah Komentar dari Berbagai Kalangan

Gatot Nurmantyo menyatakan, polisi tidak menerapkan asas praduga tak bersalah terhadap delapan aktivis KAMI yang ditangkap karena diduga terkait UU ITE.

Dia berpandangan, membuka nama dan identitas seseorang yang ditangkap, memperlihatkan Polri tidak menegakkan prinsip praduga tak bersalah.

“Membuka nama dan identitas seseorang yang ditangkap, menunjukkan bahwa Polri tidak menegakkan prinsip praduga tak bersalah (presumption of innocence), yang seyogyanya harus diindahkan oleh Lembaga Penegak Hukum/Polri,” kata Gatot melalui pesan tertulis, Rabu 14 Oktober 2020.

Baca Juga: Apa Dampak UU Omnibus Law ke UMKM?

Panglima TNI Era Presiden Joko Widodo periode pertama itu menduga, ada indikasi kuat handphone beberapa tokoh KAMI dikendalikan oleh orang lain.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah