Siapkan ‘Kotak Pertahanan Diri’, PM Thailand Siap Donasikan Gajinya untuk Pengendalian COVID-19

- 21 Juli 2021, 16:49 WIB
Siapkan ‘Kotak Pertahanan Diri’, PM Thailand Siap Donasikan Gajinya untuk Pengendalian COVID-19
Siapkan ‘Kotak Pertahanan Diri’, PM Thailand Siap Donasikan Gajinya untuk Pengendalian COVID-19 /Reuters/Chalinee Thirasupa


POTENSI BISNIS - Thailand menjadi salah satu negara yang tengah begitu terdampak wabah COVID-19, terutama oleh varian Delta.

Pemerintah setempat pun menerapkan lockdown ketat di beberapa daerah yang dikategorikan sebagai ‘zona merah gelap’ yang sempat memicu demonstrasi.

Krisis yang terjadi pun menggerakkan Perdana Menteri Thailand Prayuth Chan-ocha untuk mendonasikan gajinya.

Baca Juga: Pemerintah Resmi Perpanjang PPKM Darurat Hingga 25 Juli 2021, Berikut Pernyataan Lengkap Jokowi

Dikutip PotensiBisnis.com dari The Thaiger, PM Prayuth akan memberikan gajinya selama tiga bulan ke depan untuk mendukung upaya pengendalian wabah Covid-19 di masyarakat.

Sebagian dari dana tersebut sedianya disalurkan untuk menyediakan ‘kotak pertahanan diri (survival boxes)’.

Juru Bicara pemerintah, Anucha Burapachaisri, menyebut kotak pertahanan hidup itu akan dibagikan di zona merah gelap.

Baca Juga: Presiden Jokowi Beberkan Syarat PPKM Darurat Dapat Dilonggarkan Mulai 26 Juli 2021

Langkah mulia ini tidak hanya dilakukan oleh PM Prayuth. Beberapa anggota kabinet hingga pejabat-pejabat publik lain juga mengumumkan untuk mendonasikan gaji mereka untuk menambah anggaran penanganan wabah virus Corona di Negeri Gajah Putih.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: thethaiger.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x