Ustadz Abdul Somad Serukan Perlawanan ke Israel: Beli Produk Israel Sama Saja Sumbang Senjata

- 16 Mei 2021, 09:09 WIB
Ustaz Abdul Somad mengajak umat muslim dan mengingatkan untuk memboikot produk-produk dari Israel. Serukan beli produk dalam negeri.
Ustaz Abdul Somad mengajak umat muslim dan mengingatkan untuk memboikot produk-produk dari Israel. Serukan beli produk dalam negeri. /Instagram/@ustadzabdulshomad

Ustaz Abdul Somad mengatakan bahwa pemerintah Mesir pun mengajak umat Muslim untuk memakai produk dalam negeri.

"Pemerintah Mesir lewat masyarakat muslim ia membuat slogan, mempertahankan makanan produk Islam tidak membeli produk-produk dari Israel, yang sekian persennya dibelikan peluru membunuh saudara-saudara kita," ujarnya.

"Uangnya uang kita, kita yang memakai dari deterjen, sampai sikat gigi, sampai tekstil, sampai alas kaki, produk Amerika dan Eropa bekerjasama dengan lembaga Israel untuk membantai saudara-saudara kita," lanjutnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Umumkan Tempat Wisata yang Dibuka Hanya Lembang dan Puncak, Pangandaran Dijaga Ketat

Bersyukur pada posisi Indonesia

Kemudian, Ustadz Abdul Somad bersyukur karena Indonesia dinilainya sangat menggalakkan konsumsi produk dalam negeri.

Tak hanya itu, Ustadz Abdul Somad pun menyoroti orang-orang yang menanggap konflik antara Palestina dan Israel tidak ada urusannya dengan Indonesia.

Ustaz Abdul Somad menyebut orang-orang tersebut tidak mengerti ajaran Islam.

Kemudian, Ustaz Abdul Somad pun mengingatkan kepada umat Muslim bahwa semua itu sudah ada di dalam Alquran.

Dia juga memberikan beberapa pesan untuk membangkitkan semangat saling menolong sesama.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah