Ketua PBNU Said Aqil Siradj Disebut Orang Kuat dan Layak Jadi Komut PT KAI, Ini Tugas dari Bos BUMN

- 4 Maret 2021, 19:29 WIB
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Kiai Haji Said Aqil Siradj.
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Kiai Haji Said Aqil Siradj. /PBNU

1. Prof Dr KH Said Agil Siroj (Komut merangkap Komisaris Independen)

2. Riza Primadi (Komisaris Independen)

3. Rochadi (Komisaris Independen)

4. Diah Nataliza (Komisaris)

5. Chairul Anwar (Komisaris).

Sementara itu, Said Aqil Siradj bakal konsisten menyoroti kebijakan pemerintah, meski saat ini berstatus sebagai Komisaris Utama PT KAI.

Juru bicara Said Aqil Siradj, Muchamad Nabil Haroen mengatakan, Ketum PBNU itu akan tetap kritis pada kebijakan pemerintah.

"Kiai Said tetap akan kritis, terutama atas hal-hal yang dianggap menyimpang dari kemaslahatan publik," kata Muchamad Nabil Haroen atau akrab disapa Gus Nabil dalam keterangan resminya kepada awak media.

Gus Nabil mengatakan, kritik Said Aqil bertumpu kepada kaidah yang jelas, yaitu kaidah Islam dalam hal untuk membangun kesejahteraan publik.***

 

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah