Kampung Halaman Presiden Jokowi Catat Kasus Aktif Covid-19 Tertinggi Nomor Satu di Indonesia

- 25 Februari 2021, 20:35 WIB
Kunjungan Jokowi ke Maumeere
Kunjungan Jokowi ke Maumeere /Agus Suparto/Twitter/Joko Widodo

POTENSI BISNIS - Setelah bikin heboh soal kerumunan di NTT, Presiden Joko Widodo kini harus menerima kenyatan jika kota tempat kampung halamnnya, Surakarta, tercatat sebagai yang memiliki kasus aktif Covid-19 tertinggi di Indonesia.

Dari laporan terkini tentang kasus aktif Covid-19 tinggi, Kota Surakarta tercatat ada 7.354 kasus aktif.

Surakarta menjadi urutan pertama dari 10 besar yang diumumkan Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito.

Baca Juga: Cara Mudah Menyambungkan Nomor Rekening E-Wallet Kartu Prakerja, Bisa Dikirim Uang Insentif dan Survey

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Jumat, 26 Februari Trans7, NET TV, dan Indosiar

Jelas dia, ke-10 kabupaten/kota itu memiliki lebih dari 1.000 kasus aktif Covid-19.

Kasus aktif adalah jumlah orang yang saat ini menderita Covid-19. Baik itu dalam kondisi perawata di rumah sakit, atau yang menjalani isolasi mandiri.

"Ada 14 persen atau 65 kabupatan/kota yang memiliki lebih dari 1.000 kasus aktif Covid-19," ujar Wiku dalam konferensi pers virtual melalui YouTube Sekretariat Presiden pada Kamis, 25 Februari 2021.

Baca Juga: Insenetif Prakerja Gelombang 12 Belum Cair, Pasti Cair Jika Hal Ini Dilakukan dari Awal Pendaftaran

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 12 Online Lewat Hp, Hanya 10 Menit dan Trik Rahasia Lolos di Tahun 2021

Berikut 10 kabupaten/kota dengan kasus aktif Covid-19 tertinggi:

1. Kota Surakarta 7.354 kasus aktif

2. Kota Depok 7.096 kasus aktif

3. Kota Denpasar 6.210 kasus aktif

4. Jakarta Timur 4.367 kasus aktif

5. Jakarta Selatan 4.238 kasus aktif

6. Kabupaten Bekasi 4.165 kasus aktif

7. Bogor 3.705 kasus aktif

8. Kota Jayapura 3.616 kasus aktif

9. Kabupaten Badung 3.516 kasus aktif

10. Kota Bekasi 3.386 kasus aktif.***

 

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah