Tri Risma, Sandi, hingga Gus Yaqut Masuk Kabinet, Jokowi: yang Lalu Biarlah Berlalu

- 22 Desember 2020, 16:35 WIB
Presiden Jokowi Resmi Kenalkan 6 Menteri Baru
Presiden Jokowi Resmi Kenalkan 6 Menteri Baru /YouTube/Sekretariat Presiden

Berikut daftar menteri baru yang masuk Kabinet Indonesia Maju:

Baca Juga: Tokoh-tokoh Wanita dan Peran Bung Karno di Balik Lahirnya Hari Ibu Nasional

1. Tri Rismaharini, sebelumnya menjabat Wali Kota Surabaya, kini menggantikan Juliari P Batubara yang tersandung kasus korupsi dana bansos Covid-19. Tri ditunjuk sebagai Menteri Sosial oleh Presiden.

2. Sandiaga Uno kini ditunjuk sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggantikan Wishnutama Kusubandio.

3. Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut ditunjuk sebagai Menteri Agama menggantikan Fachrul Razi yang sebelumnya.

Baca Juga: Sindir Fadli Zon Terkait Haikal Hassan, Ferdinand Hutahaean: Andai Saja Mimipinya Ketemu Bidadari

4. M Lutfi ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Menteri Perdagangan menggantikan Agus Suparmanto.

5. Budi Gunadi Sadikin ditunjuk sebagai Menteri Kesehatan yang baru, menggantikan yang sebelumnya yakni Terawan Agus Putranto.

6. Wahyu Sakti Trenggono ditunjuk sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, menggantikan Edhy Prabowo yang terjerat dugaan kasus korupsi dan jadi tersangka oleh KPK.***

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah