Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 7 Dibuka Siang Ini, Simak Caranya Berikut

3 September 2020, 12:00 WIB
Tangkapan layar halaman utama situs prakerja.go.id, Sabtu 15 Agustus 2020/ /prakerja.go.id

POTENSI BISNIS - Pendaftaran Kartuprakerja gelombang 7 di bukan pada siang ini pukul 12.00 hari Kamis 3 Agustus 2020.

Sama seperti gelombang sebelumnya, kuota untuk gelombang 7 juga dibuka untuk 800.000 peserta.

Sebelumnya, pendaftaran gelombang sudah ditutup dan diumumkan, untuk mengetahui secara lengkapnya bisa dicek pada prakerja.go.id, apakah lolos atau tidak.

Baca Juga: BLT Rp600 Ribu Pekan Ini Disalurkan, Menteri BUMN Imbau Pengusaha Bantu Validasi No Rek Penerima

Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu mengatakan, pendaftaran gelombang tujuh di buka, ketentuan dan syaratnya masih sama dengan gelombang sebelumnya.

“Pendaftaran gelombang 7 akan dilakukan siang ini, 3 September, pukul 12.00 WIB,” kata Louisa.

Adapun syarat bisa mendaftarkan Kartu Prakerja adalah Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 18 tahun. Selain itu peserta tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Baca Juga: Kabar Gembira Gubernur Jabar Berikan Pelajar dan Guru Kuota Gratis Mulai September - Desember 2020

Peserta yang ingin melakukan pendaftaran program Prakerja gelombang 7 dapat mengakses laman resmi Prakerja: www.prakerja.go.id

Cara Daftar Kartu Prakerja gelombang 7:

1. Setelah mengakses laman resmi Prakerja selanjutnya masukkan nama lengkap, alamat e-mail, dan kata sandi

2. Cek e-mail dari Kartu Prakerja dan ikuti petunjuk konfirmasi akun e-mail. Setelah itu, kembali lagi ke situs Prakerja.

Masuk ke akun dengan alamat e-mail serta kata sandi yang baru dibuat:

a. Masukkan nomor KTP dan tanggal lahir lalu klik “Berikutnya”

b. Isi data diri di form pengisian (nama lengkap, alamat e-mail, alamat tempat tinggal, alamat

domisili, pendidikan, status kebekerjaan, foto KTP, dan foto selfie dengan KTP), lalu klik "Berikutnya"

c. Masukkan nomor telepon dan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS.

d. Ikuti tes motivasi selama 1 menit

e. Tunggu e-mail pemberitahuan setelah tes selesai dikerjakan.

f. Jika sudah mendapatkan e-mail pemberitahuan kembali ke situs dan gabung ke gelombang pendaftaran.***

Artikel ini tayang di portalsulut.pikiran-rakyat.com sebelumnya berjudul "PraKerja Gelombang 6 Sudah Diumumkan, Gelombang 7 Dibuka Siang Ini". (Harry Tri Atmojo/portalsulut.pikiran-rakyat.com)

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Portal Sulut

Tags

Terkini

Terpopuler