Buya Yahya Ungkap Cara Berhenti Kecanduan Nonton Film Pornografi, Satu Diantaranya Jangan Banyak 'Halu'

24 Agustus 2021, 05:20 WIB
Buya Yahya Ungkap Cara Berhenti Kecanduan Nonton Film Pornografi, Satu Diantaranya Jangan Banyak 'Halu' /YouTube Al-Bahjah TV/

POTENSI BISNIS - Buya Yahya mengungkapkan cara berhenti kecanduan menonton film pornografi, satu diantaranya pikiran Anda jangan banyak 'halusinasi' pada hal-hal yang kotor.

Dalam sebuah majlis, hamba Allah bertanya kepada Buya Yahya, soal dirinya yang sering menonton film pronografi, bagaimana cara untuk berhenti?

Kemudian Buya Yahya menjawabnya dengan tegas, jangankan orang yang lajang, bahkan yang sudah menikah pun dilarang untuk menonton film kotor ini.

Baca Juga: Saat Istri Haid, Apakah Boleh Memuaskan Suami dengan Mulut? Berikut Penjelasan Buya Yahya

Sebagiamana dikutip PotensiBisnis.com dari kanal Youtube Buya Yahya pada Selasa, 24 Agustus 2021.

Ia melanjutkan, jika sang suami mengajak istrinya menonton film pornografi, maka yang akan terjadi ialah halusinasi.

Seorang suami membayangkan perempuan yang ada dalam film tersebut, begitupun dengan seorang istri yang sama juga membayangkan laki-laki yang ada dalam film tersebut.

Baca Juga: Menyikapi Ustadz Kontroversial, Mudah Mengkafirkan Orang dalam Sisi Khilafiah, Berikut Penjelasan Buya Yahyaa

Kemudian dalam pertanyaan hamba Allah tersebut, mengaitkan usaha dirinya untuk tidak menonton, yakni dengan cara sholat.

Namun, semuanya gagal karena tidak dapat menahan nafsu untuk menonton film pornografi tersebut.

Buya Yahya menjawab, Anda memiliki kelebihan, yakni insaf untuk memperbaiki diri dan ada keinginan tidak menonton lagi.

Baca Juga: Doa Awal dan Akhir Tahun Hijriyah, Buya Yahya: Boleh Dipanjatkan di Pagi atau Sore Hari

Bahkan lebih buruknya lagi, jika seseorang yang kecanduan nonton film pornografi, orang tersebut tidak merasa bersalah dan tidak ingin merubahnya.

Ia menjelaskan, menonton film pornografi akan merusak akhlak dan psikologis seseorang, terutama bagi Anda yang sudah kecanduan.

Selain itu, nonton film ini juga mengarah pada keharaman, jika hal ini sampai mengundang syahwat Anda.

Bahkan yang lebih buruknya lagi Anda sampai mengeluarkan air mani saat menonton film pornografi.

Buya Yahya melanjutkan, meskipun sudah bersuami istri, nonton film ini sangatlah diharamkan, pasalnya seorang suami bisa saja naik syahwatnya bukan karena istrinya.

Kemudian Buya Yahya memarkan solusi bagi Anda yang kecanduan nonton film pornografi, berikut caranya.

  1. Segera menikah bagi Anda yang lajang

Buya Yahya menjelaskan, meskipun Anda sudah berupaya dengan sholat dan puasa, akan tetapi syahwat Anda tidak bisa ditahan, maka harus segera menikah.

Bahkan dapat dikatakan Anda wajib menikah, bisa karena umur, ataupun hasrat seksual yang sulit tersalurkan.

2 Jauhi kemaksiatan

Kemudian Buya Yahya mengungkapkan, konsep pendidikan dari Nabi SAW ialah Anda harus banyak puasa, dengan begitu syahwat Anda akan senantiasa terjaga.

Ia menerangkan sangat mudah untuk menghilangkan syahwat, yakni dengan cara berwudhu.

Buya Yahya lalu mengungkapkan, yang bahaya itu ialah saat Anda yang mengundang syahwat lewat nonton film pornografi.

  1. Jangan banyak halusinasi

Meskipun Anda sudah menikah, akan tetapi tetap menonton film pornografi, maka Anda tak bisa terhindar dari syahwat.

Anda akan membayangkan sosok yang sempurna dalam film tersebut, maka jauhilah pikiran halusinasi pada hal-hal kotor seperti ini.***

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: You Tube

Tags

Terkini

Terpopuler