Waspada! Tidur Berlebihan Saat Ramadhan Bisa Menyebabkan Stroke

- 9 April 2023, 16:42 WIB
Ilustrasi Suasana Bulan Ramadhan
Ilustrasi Suasana Bulan Ramadhan /Freepik/Sketchepedia

POTENSI BISNIS -  Siapa sangka ternyata tidur berlebihan saat bulan Ramadhan bisa memicu penyakit stroke.

Sebagaimana diketahui, tidur merupakan salah satu cara yang penting untuk memulihkan tubuh setelah beraktivitas sepanjang hari. Kurang tidur dapat mempengaruhi kondisi kesehatan.

Akan tetapi, sebuah penelitian terbaru yang diterbitkan di jurnal Neurology menunjukkan bahwa tidur berlebihan ternyata juga berdampak buruk bagi kesehatan.

Baca Juga: Pantas Tak Mau Tampakkan Diri di Hadapan Mama Rosa, Sekar Sudah Susun Strategi Busuk Ini, IKATAN CINTA

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) merekomendasikan untuk tidur setidaknya tujuh jam per hari.

Para peneliti menemukan bahwa orang yang tidur lebih dari sembilan jam setiap malamnya memiliki risiko lebih besar terkena stroke.

Dr. Christine McCarthy, yang memimpin penelitian ini, menjelaskan bahwa hasil penelitian menunjukkan bahwa tidur perlu menjadi fokus perhatian dalam upaya mencegah stroke.

"Hasil (penelitian) kami menunjukkan bahwa masalah tidur harus dijadikan area fokus demi mencegah stroke," ujar Dr. Christine McCarthy yang memimpin penelitian ini, seperti dilansir dari laman New York Post.

Halaman:

Editor: Rahman Agussalim

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x