Cara Ampuh Obati Asam Lambung ala Zaidul Akbar, Cukup Pakai Bahan Sederhana Ini

- 11 Mei 2022, 20:32 WIB
ilustrasi gambar jahe. erikut cara mengobati asam lambung naik dan sering kambuh di antaranya jahe dan kunyit.
ilustrasi gambar jahe. erikut cara mengobati asam lambung naik dan sering kambuh di antaranya jahe dan kunyit. /pixels/joris neyt


POTENSI BISNIS - Rasa sakit yang disebabkan oleh asam lambung sangatlah lumrah menyerang banyak orang.  penyebabnya pun berbeda-beda.

Salah satu faktor penyebab asam lambung naik yaitu makanan dan minuman yang tinggi lemak, cafein, soda, alkohol, dan masih banyak lagi.

Di samping itu, asam lambung juga dapat terjadi pada seseorang yang sedang banyak pikiran atau stres.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Berikut Manfaat Asam Jawa yang Baik untuk Kesehatan Tubuh

Kali ini, dokter Zaidul Akbar membagikan secara langsung bahan dan cara mengobati asam lambung.

Mengobati asam lambung tidak perlu dengan biaya yang mahal, cukup dengan memanfaatkan bahan-bahan sederhana yang ada di dapur.

Seperti yang dikutip PotensiBisnis.com dari kanal YouTube bisikan.com yang diunggah pada 18 Februari 2020, berikut cara mengobati asam lambung naik dan sering kambuh.

Baca Juga: Tes IQ: Tebak Siapa yang Gunakan Tangan Kidal pada Gambar Ini, Jawaban Benar Ungkap Anda Seorang Jenius

Terdapat banyak bahan sederhana yang bisa membantu mengobati asam lambung naik, diantaranya yaitu:

- Jahe
- Kayu Manis
- Ketumbar
- Madu
- Air putih

Berikut langkah-langkah mengobati asam lambung yaitu sebagai berikut:

Baca Juga: Tak hanya Nino, Dua Orang Ini Jadi Ancaman bagi Andin dan Reyna di Prediksi Ikatan Cinta Malam Ini

1. Bersihkan jahe, kemudian potong kecil-kecil lalu geprek.

2. Panaskan air sampai mendidih, Jika sudah mendidih matikan kompor.

3. Masukan semua bahan dalam gelas besar kecuali madu.

4. Masukan air panas kedalam gelas, kemudian masukan madu ketika air sudah hangat.

5. Aduk sampai merata.

6. Minuman pengobat asam lambung siap di konsumsi.

Itulah cara ampuh obati asam lambung menggunakan obat herbal alami.
Semoga Bermanfaat.***

Editor: Babah Pram

Sumber: YouTube Bisikan.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x