Meski Sama-sama Merayakan, Ini Beda Ariel dan Raffi Usai Vaksin, Kang Emil : Hatur Nuhun

- 14 Januari 2021, 17:15 WIB
KOLASE: Foto Ariel Noah (kiri) dan Raffi Ahmad (kana) tangkap layar.*
KOLASE: Foto Ariel Noah (kiri) dan Raffi Ahmad (kana) tangkap layar.* /Twitter/@ridwankamil/Instagram/@raffinagita1717

Tak sedikit yang berkomentar miring kepadanya, seperti halnya yang diutarakan Sherina dalam akun tweeternya @sherrinashena.

"Hallo raffi ahmad, setelah divaksin bukan berarti keluyuran rame rame dong. Anda pilih jatah awal karena followers banyak. Tolong berikan contoh yang baik." Ujar Serrina Munnaf melalui akun twitternya.

Jika Rafi Ahmad meluapkan kebahagiaan dengan berkerumun dan diduga melanggar protokol kesehatan, lain halnya dengan yang Ariel Noah lakukan.

Setelah divaksin, Ariel Noah bernyanyi bersama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Itu pun atas permintaan orang nomor satu di Jawa Barat tersebut.

"Kang (Ariel Noah), menutup sedikit satu bait lagu apa saja, bair menghibur," kata pria yang akrab disapa Emil tersebut dalam unggahan video di akun pribadinya Ridwan Kamil.

"Boleh, mangga requestnya apa? " jawab Ariel.

Ariel pun memilih lagu berjudul menghapus jejakmu, namun lirik akhir diganti dengan kata vaksin.

Lagu itu dibawakannya dengan keceriaan. Bahkan, walau terbalut masker, mimik bahagia tetap dapat terlihat jelas saat Ariel menyanyikannya.

"Engkau bukanlah segalaku, bukan tempat tuk hentikan langkahku, usai sudah semua berlalu, biar vaksin menghapus jejakmu,"

"Hatur Nuhun," ucap Emil menutup video tersebut.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Twitter @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah