Aglonema Sering Layu hingga Mati? Simak 6 Kesalahan yang Perlu Dihindari saat Menanam Tanaman Hias

- 6 Maret 2022, 16:32 WIB
Berikut ini 6 kesalahan saat merawat tanaman hias aglonema, di antaranya salah memilih media tanam dan terlalu sering disiram.
Berikut ini 6 kesalahan saat merawat tanaman hias aglonema, di antaranya salah memilih media tanam dan terlalu sering disiram. /Tangkap layar Youtube.com/Shanz Berkebun

POTENSI BISNIS - Aglonema saat ini menjadi salah satu tanaman hias yang sedang di gandrumi oleh pecinta tanaman.

Namun dalam merawat tanaman aglonema ini harus telaten supaya tidak cepat busuk dan layu.

Hal itu karena perawatan tanaman hias aglonema ini terbilang gampang-gampang susah dan perlu perawatan yang berbeda dari tanaman lainnya.

Baca Juga: Inilah 11 Jenis Tanaman Hias Aglonema Terpopuler Asal Thailand yang Sedang Naik Daun

Simak berikut ini 6 kesalahan saat merawat tanaman hias aglonema sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari akun YouTube Tyas Sisters.

1. Salah memilih media tanam
Para penghobi tanaman hias harus bisa memilih media tanam yang cocok untuk aglonemanya.

Pemilihan media yang tidak tepat menjadi dapat mempengaruhi proses pertumbuhan aglonema tersebut.  Oleh karena itu, memberikan media pada tanaman aglonema sangat penting.

Pastikan ketika menanam aglaonema tanamlah di dalam media yang boros, agar bisa tumbuh subur dan rimbun.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Persiraja: dari Penampilan I Made Wirawan hingga Gol David Da Silva

2. Menyimpan tanaman aglonema
Biasanya banyak para penghobi tanaman hias meletakkan aglonema ini dibawah sinar matahari penuh dari pagi sampai sore.

Kebiasaan ini dapat mempengaruhi pertumbuhannya sehingga menjadi kerdil dan keindahan daunnya itu akan memudar atau bisa menyebabkan daun-daun aglonema ini menjadi layu dan mati.

Meskipun sebenarnya aglonema ini adalah tanaman yang juga membutuhkan matahari, tapi kalau kemudian diletakkan di bawah matahari penuh ini bisa menyebabkan aglonema ini menjadi terganggu pertumbuhannya.

3. Terlalu Sering Menyiram
Setiap tanaman membutuhkan air begitupun dengan aglonema akan tetapi terlalu sering menyiram tanaman hias ini saya berpotensi membuat aglonema mengalami busuk akar.

Sementara itu, terlalu sering disiram itu medianya akan menjadi lembab dan pada akhirnya ini bisa mengganggu perakarannya.

Baca Juga: Hasil UFC 272: Colby Covington Menang Angka Mutlak atas Jorge Masvidal

4. Pemilihan pot yang salah
Memilih pot yang tidak sesuai dengan pertumbuhan tanaman aglonema, otomatis medianya juga akan lebih banyak.

Sehingga ketika Disiram media itu tidak bisa menyerap air, biasanya cenderung menggenang pada bagian bawah pot.

Maka disinilah nantinya bisa berpotensi menyebabkan batang busuk dan tanaman mudah terserang bakteri.

Jadi kalau tanaman aglonema ini masih tumbuh, jangan berikan pot yang terlalu besar dan  pastikan memilih pot yang sesuai dengan pertumbuhannya.

5. Pemberian pupuk yang berlebihan
Mungkin jika Anda menginginkan aglonema tubuh lebih cepat tumbuh, sehingga tidak jarang para penghobi tanaman aglonema ini memberikan pupuk secara berlebihan atau dengan dosis yang banyak.

Akhirnya pemberian pupuk yang berlebihan bukannya membuat tanaman ini menjadi tumbuh subur tapi justru menyebabkan pertumbuhan menjadi terhambat.

Dosis yang berlebihan akan membuat tanaman aglonema ini menjadi stres dan pada akhirnya mati.

Sehingga Anda perlu memperhatikan dosisnya ketika memberikan pupuk pada tanaman hias aglonema.

6. Tidak mau mencari informasi terkait tanaman hias aglonema
Minimnya informasi terkait merawat aglaonema ini maka kita tidak akan pernah tahu seperti apa karakteristik tanaman aglonema.

 ini apakah dia tipe tanaman yang membutuhkan cahaya matahari penuh ataukah tidak,  Apakah tipe tanaman yang harus sering disiram atau tidak.

Maka dari itu sangat dipengaruhi oleh pengetahuan yang dimiliki. Kita membutuhkan pengetahuan terhadap sesuatu begitu pula halnya dengan tanaman aglonema ini kalau kita tidak mau belajar tidak mau mencari informasi.

Maka jangan salahkan kalau kemudian tanaman aglonema kita pertumbuhannya jadi terhambat.***

Editor: Babah Pram

Sumber: YouTube Tyas Sisters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x