Harga Bitcoin Diprediksi Lebih Perkasa Melewati Rekornya Sepanjang Masa

- 16 Oktober 2021, 11:36 WIB
Ilustrasi; Harga Bitcoin Diprediksi Lebih Perkasa Melewati Rekornya Sepanjang Masa.
Ilustrasi; Harga Bitcoin Diprediksi Lebih Perkasa Melewati Rekornya Sepanjang Masa. //Unsplash/Bermix Studio

POTENSI BISNIS - Simak prediksi harga Bitcoin hari ini, sudah mendekati 60.000 dolar AS terhitung melewati rekor tertinggi sepanjang masa.

CEO Indodax Oscar Darmawan memprediksi harga Bitcoin bisa melewati rekornya 64.889 dolar AS per-koin yang sempat digapai beberapa bulan lalu.

Hal itu, apabila dibandingkan dengan data pada 2020 lalu, harga Bitcoin memang terus naik, bahkan bedanya sudah sangat jauh berkali lipat dengan saat ini.

Baca Juga: Harga Bitcoin Naik Hebat, Pakar Sebut Kepercayaan Masyarakat Tinggi terhadap Aset Kripto

"Menurut data Indodax perhari Jumat, harga Bitcoin sudah mendekati 60.000 dolar AS tepatnya di angka 59.454 dolar AS."

"Saya kira masih akan ada potensi untuk harga Bitcoin bisa melebihi harga all time high yang sempat dicapai beberapa bulan lalu tergantung dari sentimen positif di kemudian hari," kata Oscar dikutip dari ANTARA, pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Menurutnya, momen ini merupakan waktu yang tepat untuk orang yang belum memulai berinvestasi Bitcoin agar belajar dan berinvestasi.

Baca Juga: Update Harga Emas Sabtu 16 Oktober 2021: Logam Mulia Antam Alami Penurunan Dibandingkan Hari Sebelumnya

Selain karena kepercayaan orang-orang terhadap Bitcoin sudah meningkat, harga Bitcoin yang terus naik setiap tahunnya, tentu ini bisa dijadikan aser masa depan.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x