Kurs Rupiah Hari Ini Terhadap Dolar AS Berpotensi Menguat di Kisaran Rp14.150

- 15 Oktober 2021, 10:56 WIB
Kurs Rupiah Hari Ini Terhadap Dolar AS Berpotensi Menguat di Kisaran Rp14.150.
Kurs Rupiah Hari Ini Terhadap Dolar AS Berpotensi Menguat di Kisaran Rp14.150. /Pixabay/Gerd Altmann/

POTENSI BISNIS - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS yang diransaksikan antarbank di Jakarta pada Jumat, 15 Oktober 2021 pagi menguat 48 poin.

Kurs rupiah terhadap dolar AS naik sekar 0,34 persen ke posisi Rp14,070 per-dolar AS, jika dibandingkan dengan posisi pada perdagangan sebelumnya yakni Rp14.118 per-dolar AS.

Pengamat Pasar Uang Ariston Tjendra menerangkan, kemungkinan momentum penguatan tersebut bisa berlanjut hari ini.

Baca Juga: Kurs Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini Menguat 28 Poin

"Nilai tukar menguat cukup dalam kemarin. Kemungkinan momen penguatan ini bisa berlanjut seiring dengan terkoreksinya tingkat imbal hasil obligasi pemerintah AS."

"Yield tenor 10 tahun sudah terkoreksi ke bawa 1,6 persen selama dua hari beruntun," kata Ariston Tjendra, sebagai dikutip potensibisnis.com dari ANTARA.

Menurut Ariston, terkoreksinya imbal hasil (yield) obligasi AS mungkin dikarenakan pasar mendapatkan data inflasi produsen AS di bawah ekspektasi.

Baca Juga: Prediksi IHSG Hari Ini, Berpotensi Menguat Gara-gara Hal Berikut

Semalam data inflasi dari sisi produsen AS untuk September mengalami kenaikan 8,6 persen (yoy) tapi di bawah ekspektasi pasar 8,7 persen (yoy).

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x