Jelang Idul Adha 2022, Ini Tips Mengolah Daging agar Baik untuk Kesehatan

- 22 Juni 2022, 12:34 WIB
ilustrasi daging. Jelang Idul Adha 2022, Ini Tips Mengolah Daging agar Baik untuk Kesehatan./
ilustrasi daging. Jelang Idul Adha 2022, Ini Tips Mengolah Daging agar Baik untuk Kesehatan./ /PIXABAY/@cegoh

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan dalam mengolah daging sapi dengan baik agar terjaga kesehatannya.

Berikut beberapa cara yang harus Anda lakukan untuk mengolah daging sapi dengan baik, seperti di rangkum PotensiBisnis.com dari laman Healthline.

Baca Juga: Horoskop 22 Juni 2022: Taurus, Cancer, Leo, dan Scorpio Hati-Hati dengan Perkataan dan Tindakan Anda

1. Pilih daging sapi yang segar yaitu tidak berbau amis, tidak berlendir, dan tidak berwarna coklat tua.

2. Cuci tangan dengan air mengalir dan sabun terlebih dahulu sebelum mengolah daging. Ini dapat membantu menghilangkan kuman dari tangan Anda agar tidak menempel pada daging.

3. Pisahkan talenan untuk daging dan sayuran agar tidak ada kontaminasi bakteri.

4. Cuci daging sapi menggunakan air secara bersih. Ini dilakukan agar bakteri atau parasit yang menempel dalam daging sapi hilang.

Baca Juga: Bukan Ricky, Wanita Ini Tega Culik Reyna di Sekolah hingga Bongkar Status Nino pada si Gemoy, Ikatan Cinta

5. Pastikan memasak daging dengan matang. Jika Anda tidak memasaknya dengan matang atau undercook, ada kemungkinan besar daging tersebut masih mengandung bakteri seperti E.Coli atau parasit seperti toksoplasma.

6. Jangan memasak daging sapi terlalu matang atau kehitaman karena sedikit gosong. Hal tersebut dapat menimbulkan karsinogenik atau zat pemicu kanker.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah