Jangan Salah Menghitung Aset, Berikut 5 Jenis Aset yang Wajib Anda Ketahui

6 September 2020, 08:22 WIB
Ilustrasi aset keuangan, property dan rumah/ /PIXABAY/geralt

POTENSI BISNIS - Secara sederhana, aset dapat kita definisikan sebagai kekayaan yang kita miliki baik berupa uang atau perwujudan barang yang lainnya. Penting untuk mengetahui jenis-jenis aset sebelum anda menghitung keseluruhan aset yang anda miliki. 

Aset itu bisa berupa nominal, barang ataupun jasa dan lain sebagainya yang dikemudian hari bisa dimanfaatkan. Aset bisa kita manfaatkan untuk melanjutkan usaha ataupun juga memenuhi kebutuhan lain. 

Maka dari itu penting kiranya untuk kita menghitung berapa aset yang kita miliki, apakah bertambah atu justru malah berkurang. Perlu adanya check up pada aset yang anda miliki. Check up ini adalah mencermati kembali seberapa benyak sebetulnya aset yang anda miliki (Elvyn G. Masassya, 2007:41). 

Namun sebelumnya penting juga bagi anda mengetahui jenis-jenis aset itu sendiri. Berikut kami sajikan 5 jenis aset yang harus anda ketahui.

Baca Juga: Dari Hobi Jadi Investasi, Menekuni 3 Hobi ini Bisa Menjadi Investasi Buat Anda

1. Current Asset

Ilustrasi: nominal uang sebagai aset anda/ PIXABAY/nattanan23

Current Asset merupakan aset-aset anda yang berupa uang kas, baik dalam bentuk tabungan atau deposito. Penting untuk anda perhatikan semuanya harus terhitung jumlahnya termasuk dengan pendapat bunga yang anda terima.

2. Securities 

Ilustrasi: perhitungan saham sebagai securities asset/ PIXABAY/geralt

Aset yang satu ini merupakan aset yang berbentuk surat-surat berharga. Aset seperti ini memang sulit untuk dihitung jumlahnya. Sebab anda harus mengetahui harga pasar yang berlaku untuk kurun waktu tertentu.

3. Aset Jangka Panjang

Ilustrasi: Tabungan Pendidikan masa depan/ PIXABAY/Megan_Rexazin

Aset jangka panjang ini merupakan aset yang anda siapkan untuk kurun waktu yang lama demi kebaikan masa depan. Beberapa diantaranya yang tergolong pada aset ini adalah tabungan keluarga, tabungan pendidikan anak dan juga asuransi.

4. Properti Pribadi

Ilustrasi: aset properti berupa emas/ PIXABAY/Stevebidmead

Properti pribadi ini merupakan aset yang berupa barang-barang pribadi untuk kepentingan pribadi, bisnis ataupun untuk disimpan sampai kemudian hari diambil manfaatnya. Beberapa diantaranya yang tergolong pada aset ini adalah emas, barang-barang antik dan lain sebagainya. Barang-barang tersebut bisa dijadikan investasi di kemudian hari.

Baca Juga: Potensi Bisnis: 9 Barang Tempo Dulu yang Banyak Diburu oleh Kolektor

5. Real Estate 

Ilustrasi: aset rumah/ PIXABAY/Pexels

Aset yang satu ini juga tidak bisa dihitung dari harga saat anda membeli atau memilikinya, melainkan harus dihitung berdasarkan harga pasar pada kurun waktu tertentu. Beberapa diantaranya yang tergolong dalam aset ini adalah rumah, tanah, apartemen dan lain sebagainya. ***

Editor: Abdul Mugni

Tags

Terkini

Terpopuler