Simak! 4 Langkah Sederhana Bisnis Online Agar Dapat Cuan Banyak  

1 April 2021, 15:05 WIB
Ilustrasi bisnis online. /Pixabay.com/Mediamodifier.

 

POTENSI BISNIS – Bisnis online di Indonesia saat ini mulai tumbuh dan berkembang dengan pesat.

Sokongan teknologi yang sudah canggih membuat bisnis daring kian berkembang.

Jika ditekuni dan serius bisnis online sangat menjanjikan dari segi penghasilan. Anda bisa meraih omset ratusan juta bahkan lebih per bulannya.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Akun TikTok FYP dan Channel YouTube Banjir Subscriber

Bisnis online mempunyai keunggulan yaitu jangkauan pemasaran yang sangat luas, juga tidak mempunyai batas waktu, ataupun tempat.

Jadi bisa berbelanja dimana saja dan kapan saja, hanya bergantung dengan koneksi internet yang dimiliki.

Dikutip dari kanal YouTube Rico Huang, berikut 4 cara agar bisnis online tumbuh dan berkembang.

  1. Cari produk

Mencari produk bisa dilakukan secara offline atau langsung datang ke pasar-pasar besar yang ada di Indonesia, datang ke pasar besar yang ada di daerah masing-masing. Contoh membeli barang di pasar Tanah Abang.

Baca Juga: Persib Lawan Persiraja, Dedi Kusnandar Siap Tancap Gas Lagi

Saat kita mencari produk secara langsung pastikan produk itu akan disukai oleh banyak orang, terdapat keunikan dan perbedaan sendiri dari produk tersebut.

Jika ingin mencari produk secara online bisa membeli di market place. Atau bisa menggunakan barang sendiri

  1. Membuat website

Membuat website yang tidak full online, artinya tidak semua informasi diberikan melalui website.

Baca Juga: KLB Partai Demokrat Ditolak, Begini Tanggapan DPD PD Jabar

Karena masyarakat Indonesia belum terlalu terbiasa belanja melalui website jadi akan diarahkan ke WhatsApp, di WhatsApp tersebut diberi informasi yang sangat jelas dan detail, ditambah dengan promo-promo menarik seperti gratis ongkir.

Di bawah informasi yang diberikan melalui WhatsApp tersebut diberikan link yang akan menuju ke website kita, atau bisa langsung melakukan pembelian produk melalui WhatsApp.

Orang Indonesia biasanya ketika berbelanja akan melakukan tawar menawar, nah ini bisa dilakukan melalui WhatsApp.

  1. Membuat iklan di internet

Setelah website jadi lakukan iklan di internet, karena ada kemungkinan orang akan melihat produk kita dan membeli.

Iklan produk di internet harus mencantumkan link website atau nomor WhatsApp, biar calon pembeli bisa melihat berbagai jenis produk dari toko kita tersebut.

Iklan bisa dilakukan melalui sosial media, seperti Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

Bisa membuat iklan berbayar melalui Facebook karena walaupun berbayar iklan akan sampai sesuai dengan target dan bisa untung berkali lipat.

  1. Sediakan sistem case on delivery(COD)

Orang Indonesia masih banyak yang menyukai sistem COD ini, jadi ia akan menerima barang dulu dan baru akan membayar uangnya.

Sistem COD masih disukai di Indonesia karena masih banyak yang belum percaya untuk membeli sebuah produk.

Editor: Babah Pram

Sumber: YouTube Rico Huang

Tags

Terkini

Terpopuler