Marc Marquez Dipastikan Absen di MotoGP Argentina 2022, Siapa Rider Penggantinya?

- 30 Maret 2022, 07:15 WIB
Jelang balapan seri ketiga MotoGP Argentina 2022 yang akan berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo akhir pekan ini. Marc Marquez absen./
Jelang balapan seri ketiga MotoGP Argentina 2022 yang akan berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo akhir pekan ini. Marc Marquez absen./ /Instagram.com/@marcmarquez93

POTENSI BISNIS - Jelang balapan seri ketiga MotoGP Argentina 2022 yang akan berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo akhir pekan ini. Marc Marquez dipastikan absen, lantas siapa rider pilihan tim Repsol Honda?

Setelah insiden highside di sesi pemanasan GP Mandalika, kabarnya saraf mata kanan Marc Marquez masih lumpuh.

Itu yang menjadi alasan dokter Sanchez Dalmau tak memberi izin untuk Marc Marquez tampil di MotoGP Argentina 2022 pada 3 atau 4 April mendatang.

Baca Juga: Jelang MotoGP Argentina 2022: Enea Bastianini Mengaku Lebih Percaya Diri

Meski begitu, Dalmau tetap memastikan kondisi mata kanan Marquez terus membaik sejak mengalami kecelakaan di Indonesia.

Tapi saraf mata kanan pebalap berjuluk The Baby Alien itu masih dalam tahap lumpuh dan belum pulih.

"Evaluasi neuro-oftalmologi kedua yang dilakukan terhadap Marc Marquez pada Senin lalu, menunjukan evolusi yang sangat menguntungkan pada kelumpuhan saraf kanan keempat yang terkena dampak jatuh di GP Indonesia," kata Dalmau.

Baca Juga: Raffi Ahmad Boyong Ronaldinho ke Indonesia, Bukan untuk Jadi Pemain RANS Cilegon FC?

"Pemulihan belum selesai dan Marc Marquez harus mengikuti aturan terapi yang sudah mapan dengan perawatan konservatif," kata dia, dalam keterangan resmi Repsol Honda.

Tim Repsol Honda memastikan Marc Marquez bakal absen dalam perhelatan MotoGP Argentina 2022.

Namun, tim asal Jepang itu tidak mengungkapkan posisi Marquez untuk GP Amerika Serikat yang digelar satu pekan setelah di Argentina.

Baca Juga: Isu Penundaan Pemilu 2024 Terus Digoreng Elit Partai, Dosen UIN Bandung Ungkap Ancaman Serius akan Dihadapi

Selain itu, tim Repsol Honda belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait pengganti Marquez untuk tampil di MotoGP Argentina 2022.

Namun, jika melihat balapan di musim lalu ketika Marc Marquez absen, kemungkinan pebalap tes Honda asal Jerman, Stefan Bradl akan kembali isi posisi Marquez.

Di MotoGP Argentina sendiri Marc Marquez tercatat sebagai pebalap tersukses dengan raih tiga kemenangan.

Terakhir, The Baby Alien menang di GP Argentina tahun 2019 dengan mengalahkan Valentino Rossi dan Andrea Dovizioso.***

 
 

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Repsol Honda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x